Sabtu 20 Oct 2018 06:10 WIB

Toko Buah di Cina Punya Pendeteksi Kemanisan Melon

Teknologi tersebut menggunakan kecerdasan buatan.

Buah Rock Melon.
Foto: Pexels
Buah Rock Melon.

REPUBLIKA.CO.ID, BEIJING -- Konsumen di salah satu toko buah di Haikou, Cina, dapat mendeteksi kadar manis buah melon dengan menggunakan perangkat kecerdasan buatan (AI). Perangkat tersebut disediakan oleh pemilik toko yang berada di Ibu Kota Provinsi Hainan itu.

Di setiap melon yang dipajang terdapat sertifikat yang menunjukkan kadar kemanisan mulai dari setengah manis, 70 persen hingga 90 persen, demikian laporan media lokal, Jumat (19/10). Kadar kemanisan yang tercantum dalam sertifikat tersebut bersumber dari AI yang terdapat dalam aplikasi sistem pembayaran Alipay.

Theraper.cn melaporkan pembeli dapat mengunggah foto melon di Alipay add-on yang kemudian dapat dideteksi kemanisan dan kematangan buah tropis tersebut. Alipay add-on yang dikembangkan oleh Aliyun, teknologi komputasi awan milik Alibaba, mengandalkan algoritma AI yang bisa menampung lebih dari 150 ribu foto melon dengan perbedaan tingkat kematangan.

Seperti dilaporkan People's Daily, tingkat akurasi perangkat tersebut bisa mencapai 90 persen. Jiang Linbo selaku pemilik toko buah di Haikou itu mengatakan pengelompokan beberapa jenis melon sesuai dengan kadar kemanisan itu membantu konsumennya memilih buah yang dibeli sesuai selera.

"Saya pikir komoditas pertanian bisa canggih. Saya juga berpikir teknologi AI seharusnya bisa memadukan komoditas pertanian," ujarnya.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement