Jumat 19 Oct 2018 15:47 WIB

A Star Is Born Raup 100 Juta Dolar di Amerika Saja

A Star Is Born dibintangi Lady Gaga dan Bradley Cooper.

A Star is Born
Foto: Warner Bros via AP
A Star is Born

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Film baru Lady Gaga bersama Bradley Cooper A Star Is Born telah meraup 100 juta dolar AS di layar lebar Amerika. Pendapatan tersebut diperoleh hanya dalam waktu 12 hari.

Angkanya melampaui film Venom. Namun di bawah A Star Is Born ada film horor Halloween yang diprediksi sanggup meraup 70 juta dolar AS.

A Star Is Born versi tahun 2018 merupakan film keempat yang digarap ulang dari cerita yang sama. Di film ini Gaga memerankan penyanyi yang sedang merintis kariernya lalu jatuh cinta dengan musisi rock yang kecanduan alkohol. Cooper memerankan musisi rock sekaligus berperan sebagai sutradara.

Cooper mengambil alih peran sutradara yang seharusnya dilakukan oleh Clint Eastwood. Eastwood terpaksa mundur akibat penyakit cegukan yang menyebabkan film tertunda penggarapannya. Peran utama wanita juga dulu sempat akan diperankan Beyonce yang kemudian mundur akibat hamil.

Film A Star Is Born juga memiliki kaitan dengan sutradara Joel Schumacher dan Nick Cassavetes. Begitu juga dengan Will Smith dan Tom Cruise.

Sementara itu kesuksesan film Cooper dan Gaga menghasilkan pula sejumlah kaus khusus untuk konser musik. Gaga lewat Twitter mengabarkan kepada pengikutnya tentang rilisnya sejumlah kaus sebagai suvenir resmi film, dikutip dari Aceshowbiz, Jumat (19/10).

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement