Senin 20 Aug 2018 11:14 WIB

Olahan Lada Hitam Demi Berat Badan Ideal

Menambahkan sedikit saja bubuk lada hitam ke dalam makanan Anda bisa membakar kalori

Rep: Mutia Ramadhani/ Red: Ichsan Emrald Alamsyah
Lada hitam.
Foto: Pixabay/Gokalpiscan
Lada hitam.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Masakan Asia menawarkan berbagai bumbu yang tak hanya menggugah selera, namun juga berdampak positif terhadap kesehatan. Lada hitam salah satunya membantu Anda menurunkan berat badan.

Lada hitam kaya akan vitamin A, C, dan K, mineral, asam lemak sehat, dan penguat metabolik alami. Menambahkan sedikit saja bubuk lada hitam ke dalam makanan Anda bisa membakar kalori, mencegah pembentukan sel-sel lemak baru, dan mengurangi penumpukan lemak.

Baca: Lada Hitam Teruji Bisa Melawan Obesitas

Ahli gizi klinis Nmami Agarwal di India, Mehar Rajput mengatakan lada hitam mengandung piperine yang mendukung seluruh manfaat kesehatan tersebut. Rajput menyarankan lima cara cerdas memanfaatkan lada hitam dalam diet harian, terutama untuk menurunkan berat badan, dilansir dari Mid Day, pekan lalu.

Pertama, tumbuk dan kunyah lada hitam langsung. Anda yang sudah terbiasa dengan panas dan pedasnya lada hitam bisa mengunyah langsung satu atau dua butir lada setiap pagi. Ini akan meningkatkan metabolisme tubuh.

photo
lada hitam

Kedua, minum teh lada hitam. Caranya dengan menambahkan sejumput lada hitam yang telah digiling ke dalam teh Anda.

Ketiga, taburkan bubuk lada hitam di atas salad buah dan sayuran. Gunakan lada hitam sebagai bumbu dan taburkan di atas makanan Anda. Ini tidak hanya menambah rasa ekstra ke piring, namun juga mengurangi berat badan.

photo
Kepiting lada hitam Cranky Crab.

Keempat, jadikan minuman sehari-hari. Setetes bubuk lada hitam di atas minuman kesehatan bisa menyegarkan hari Anda. Ini juga meningkatkan kekebalan tubuh.

Kelima, minyak lada hitam. Tambahkan setetes minyak lada hitam ke dalam segelas air putih dan minum sebelum saran. Anda juga bisa menggunakan minyak lada hitam sebagai saus salad.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement