Sabtu 28 Apr 2018 09:11 WIB

Makassar Culinary Night Jadi Incaran Wisatawan

Makassar Culinary Night merupakan agenda tahunan dan sudah memasuki tahun keempat.

Salah satu kuliner Makassar, sop konro.
Foto: Antara
Salah satu kuliner Makassar, sop konro.

REPUBLIKA.CO.ID, MAKASSAR -- Malam kuliner atau Makassar Culinary Night (MCN) yang digelar Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Kota Makassar, Sulawesi Selatan menjadi incaran para wisatawan nusantara dan turis mancanegara.

"MCN ini sudah menjadi agenda tahunan kita dan sudah memasuki tahun keempatnya tahun ini. Pengalaman kita sebelum-sebelumnya itu, banyak turis yang datang dan mereka semua senang bisa berkunjung," ujar Kepala Bidang Promosi, Disparekraf Makassar Mohammad Roem di Makassar, Sabtu (28/4).

Ia menjelaskan, melalui kegiatan MCN ini, penikmat makanan dan minuman dari berbagai daerah akan menjadikan ajang tersebut sebagai salah satu tujuan. "Sudah ada beberapa yang mengonfirmasi ke kita mengenai kegiatan ini dan memang mereka selalu menantikan MCN ini karena di MCN beragam kuliner dijajakan," katanya.

Selain memanjakan lidah pengunjung dengan berbagai kuliner, MCN juga akan menampilkan beberapa hiburan, seperti accoustic performance dan penampilan dari Ismi Amalia. Acara ini turut bekerja sama dengan beberapa narablog makanan Makassar seperti Jajanan Makassar, Makan-Makan Makassar, Ngemil Lucu,  Foodgrafer Makassar, Share Before Eat, Makassar Food Bang, Mister Makan, Food Studio dan Nganre Rong.

Terkait pelaku UMKM yang selama ini menjadi peserta dari MCN, dirinya mengaku akan terus berupaya memberdayakan untuk menjadi pengusaha yang mandiri. "MCN ini digelar untuk pelaku UKM kuliner di Kota Anging Mammiri ini sebagai wadah memperkenalkan usaha mereka ke masyarakat luas," jelasnya.

Dalam kesempatan tersebut, Roem juga mengaku MCN tahun ini akan dilaksanakan selama tiga kali, yakni pada April, Oktober dan November. "Program MCN yang kita laksanakan ini selalu mendapat respons positif khususnya pedagang. Bahkan sudah banyak pelaku UKM yang telah memiliki gerai sendiri," katanya.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement