Jumat 20 Apr 2018 19:54 WIB

Natalie Portman Tolak Hadiah 1 Juta Dolar dari Israel

Portman memilih menolak karena tak setujui kebijakan pemerintah Israel.

Rep: Crystal Liestia Purnama/ Red: Indira Rezkisari
Natalie Portman
Foto: EPA
Natalie Portman

REPUBLIKA.CO.ID, LOS ANGELES -- Aktris Hollywood Natalie Portman menolak menghadiri acara seremonial di Israel untuk menerima hadiah satu juta dolar AS. Alasannya karena peristiwa baru-baru ini yang menewaskan puluhan orang Palestina di sepanjang perbatasan dengan Gaza.

Dalam sebuah pernyataan di sebuah situs, yayasan yang memberikan penghargaan Genesis Prize mengutip seorang perwakilan untuk Portman. "Peristiwa terkini di Israel telah sangat menyedihkan baginya dan dia tidak merasa nyaman berpartisipasi dalam setiap acara publik di Israel," kata perwakilan aktris kelahiran Yerusalem tersebut, dilansir dari Reuters, Jumat (20/4).

Pihak penyelenggara mengumumkan pemberian hadiah untuk Portman telah dibatalkan. Yayasan itu mengatakan, mengagumi kemanusiaan, dan menghormati haknya untuk secara terbuka tidak setuju dengan kebijakan pemerintah Israel.

"Namun, kami sangat sedih bahwa dia telah memutuskan untuk tidak menghadiri Genesis Prize di Yerusalem karena alasan politik. Kami khawatir keputusan Portman akan menyebabkan inisiatif filantropis kami dipolitisasi," ujar pernyataan dari yayasan.

 

photo
Pemain biola Itzhak Perlman memegang trofi Genesis Prize yang dianugerahkan kepadanya di tahun 2016.

Perwakilan Portman itu tidak memberikan rincian lebih lanjut tentang alasannya. Sebuah surat elektronik ke juru bicara Portman di Los Angeles untuk mencari informasi lebih lanjut tidak segera dijawab.

Genesis Prize telah diberikan sejak 2014 kepada individu untuk keunggulan di bidang profesional. Penghargaan termasuk diberikan kepada individu yang menginspirasi orang lain melalui dedikasi mereka kepada komunitas Yahudi dan nilai-nilai Yahudi.

Pemenang sebelumnya termasuk mantan Wali Kota New York Michael Bloomberg, pematung Anish Kapoor, dan aktor Hollywood Michael Douglas. Mereka semua menyumbangkan hadiah uang untuk amal.

Portman lahir di Yerusalem dan pindah ke Amerika Serikat pada usia tiga tahun.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement