Rabu 21 Mar 2018 12:04 WIB

Pacific Rim: Uprising, Aksi Generasi Baru Pilot Jaeger

Diproduseri del Toro, nuansa film kedua tak beda dengan pertama.

Rep: Shelbi Asrianti/ Red: Indira Rezkisari
Pacific Rim: Uprising
Foto: dok Legendary Pictures
Pacific Rim: Uprising

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Bahaya besar kembali mengancam dari dasar Samudera Pasifik. Para monster Kaiju berdatangan meneror bumi, tepat 10 tahun sejak tim robot raksasa Jaeger yang dikendalikan manusia berhasil memukul mundur mereka.

Satu dekade berselang, pasukan Jaeger kini dikontrol oleh pilot generasi baru. Salah satunya adalah Jake Pentecost (John Boyega), putra mendiang pahlawan legendaris Stacker Pentecost yang dulu memimpin pasukan.

Jake sebenarnya enggan memasuki dunia yang sama seperti ayah dan kakak angkatnya, Mako Mori (Rinko Kikuchi). Namun, ancaman serius memaksanya menjadi pemimpin tim Jaeger dan menghadapi kebangkitan para monster.

Pertarungan seru Jaeger melawan Kaiju adalah menu utama film Pacific Rim: Uprising. Selama 110 menit durasi, aksi keren perang antara para robot dan makhluk raksasa itu selalu ditunggu-tunggu penonton.

Pacific Rim: Uprising merupakan debut film layar lebar bagi sutradara Steven S Deknight. Sineas Guillermo del Toro yang menyutradarai sekuel pertamanya masih terlibat sebagai produser, membuat nuansa film tidak jauh berbeda.

Sebagai sekuel kedua, jalan cerita film masih melanjutkan plot Pacific Rim yang dirilis 2013. Bedanya, sinema bergenre fiksi ilmiah ini sekarang lebih segar dengan kehadiran para pemeran baru yang melanjutkan tongkat estafet.

Namun, orisinalitas bukan keunggulan dari film yang dibesut rumah produksi Legendary Pictures itu. Robot canggih penyelamat dunia, warisan kepemimpinan, dan serangan monster raksasa sudah awam ada di film-film lain yang serupa.

Film yang dibintangi Scott Eastwood, Cailee Spaeny, Jing Tian, Charlie Day, Burn Gorman, dan Adria Arjona ini juga memiliki alur sangat cepat. Peralihan kilat antaradegan membuatnya terkesan sengaja untuk memadatkan durasi.

Paling tidak, film berhasil menghibur dengan efek CGI keren dan aksi laga yang cukup memacu adrenalin. Bocoran bagi penggemar berat cerita aslinya, akan ada beberapa Jaeger baru yang muncul dalam film.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement