Selasa 13 Mar 2018 04:50 WIB

Keunggulan Perempuan Saat Masuk Startup

Salah satunya dalam hal komunikasi.

Perempuan dan startup. Ilustrasi.
Foto: Reuters
Perempuan dan startup. Ilustrasi.

REPUBLIKA.CO.ID,  JAKARTA -- Perempuan dinilai memiliki keunggulan jika ingin membangun atau memasuki perusahaan rintisan (start-up). Salah satunya adalah dalam berkomunikasi dimana hal tersebut sangat dibutuhkan karena kolaborasi dengan tim sangat penting untuk mencapai target.

"Kalau saya lihat perempuan lebih bisa detail, kemudian secara komunikasi lebih baik. Rata-rata programmer tidak hanya di tahap programming saja, tetapi kolaborasi dengan tim," ujar Co-founder GeekHunter, konsultan rekrutmen tenaga TI, Yunita Anggraeni di Jakarta, Senin (12/3).

Menurut Yunita, tidak semua orang dapat memimpin tim karena ketua tim harus tahu bagaimana mendorong anggota timnya agar lebih baik. Disitulah pentingnya komunikasi yang baik. Preferensi perempuan dinilainya juga dibutuhkan saat perusahaan melakukan riset untuk mengetahui apa yang dicari calon pelanggannya.

"Misalnya perusahaan perjalanan, yang jadi pengguna laki-laki dan perempuan, jadi akan lebih baik kalau ada perspektif dari dua-duanya untuk mengetahui kebutuhannya agar seimbang," kata Yunita.

Ada pun Senior Product Manager Bukalapak Fitriana Wibowo mengatakan selain komunikasi, perempuan juga lebih peka pada kondisi masing-masing anggota tim. "Selain komunikasi juga lebih peka kondisi timnya, start-up diminta cepat. Bisa tahu dan peka kondisi tertentu bisa optimal, lain waktu peka dan tahu kondisi tim tidak sedang efektif mengerjakan," tutur Fitriana.

Perempuan, kata dia, juga dapat memberikan motivasi dan melakukan pendekatan kehidupan di luar kantor atau menyentuh secara personal. Setelah bekerja sama dengan laki-laki dan perempuan, ia menilai perempuan lebih terstruktur saat memberian solusi atas masalah yang dihadapi.

"Dalam memberikan solusi perbedaan laki-laki lebih tidak rapi, sedangkan perempuan lebih terstruktur misalkan a dulu baru b," kata dia.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement