Rabu 28 Feb 2018 04:42 WIB

Lima Tanda Anda Butuh Liburan

Salah satunya bila Anda sulit tidur.

Rep: Christiyaningsih/ Red: Yudha Manggala P Putra
Dampak kurang tidur.
Foto: Reuters
Dampak kurang tidur.

REPUBLIKA.CO.ID,  JAKARTA -- Bukan rahasia lagi jika liburan adalah salah satu resep ampuh untuk menyegarkan pikiran dan menyuntikkan semangat baru. Tak peduli ke mana anda pergi berlibur, rehat sejenak diperlukan agar kita tak menjadi stres akibat rutinitas sehari-hari. Lalu, kapankan waktu yang tepat untuk berlibur? Dilansir dari laman Fox News, inilah lima tanda yang mengisyaratkan anda butuh liburan.

1. Anda merasa sendu

Bagi banyak orang, rencana sederhana untuk berlibur bisa menimbulkan efek relaksasi yang luar biasa. Penelitian oleh American Psychological Association menemukan liburan adalah solusi berharga untuk mengurangi stres. Berlibur membantu seseorang keluar dari lingkungan standarnya dan keresahan yang ditimbulkan akibat rutinitas.

2. Anda bosan dengan rutinitas

Jika anda merasa hari-hari terasa monoton karena rutinitas, mungkin sudah saatnya mencari kegiatan baru dengan berlibur. Penelitian dari U.S. National Library of Medicine menyatakan liburan dapat melahirkan ide-ide baru dan kreativitas.

3. Anda sulit tidur

Malam hari yang seharusnya digunakan sebagai waktu istirahat justru membuat anda resah karena insomnia. Tak peduli ada tidaknya masalah dalam hidup anda, mengambil waktu berlibur adalah kesempatan untuk membuat anda lebih produktif, rileks, dan siap memulai hari baru.

4. Anda lupa kapan terakhir kali istirahat

Demi kesehatan, janganlah terus menerus bekerja. Sediakan waktu luang untuk berlibur. Framingham Heart Study mendapati para wanita yang berlibur dua kali setahun punya potensi serangan jantung delapan kali lebih rendah daripada mereka yang tidak berlibur. Sedangkan pada pria, kurang berlibur meningkatkan risiko kematian akibat serangan jantung naik sekitar 32 persen.

5. Terus memikirkan liburan

Apakah anda terus dibayangi dengan foto-foto keindahan pantai di media sosial? Ataukah anda sering mencari foto orang-orang yang berkemping di gunung? Jika ya, itu artinya anda sudah saatnya mengambil cuti untuk berlibur.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement