Senin 12 Feb 2018 16:16 WIB

Rencana Wisata Sawah di Jakarta Belum Dikoordinasikan

Rencana ini untuk memeriahkan Asian Games 2018.

Rep: Inas Widyanuratikah/ Red: Yudha Manggala P Putra
Petani membajak sawah di lahannya.
Foto: Republika/Mahmud Muhyidin
Petani membajak sawah di lahannya.

REPUBLIKA.CO.ID,  JAKARTA -- Kepala Suku Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Jakarta Utara Mat Nasir mengatakan belum berkoordinasi terkait rencana agrowisata di wilayah Jakarta untuk memeriahkan Asian Games 2018.

"Wacana tersebut belum dikoordinasikan Sudin atau dinas terkait. Serta kelompok-kelompok tani," kata Nasir, saat dihubungi Republika.co.id, Senin (12/2).

Meskipun demikian, Nasir mengatakan hal tersebut memang menjadi keinginan Dinas Kebudayaan dan Pariwisata DKI Jakarta. Mengingat, wilayah Jakarta Utara masih memiliki areal pertanian berupa sawah. "Bila hal ini dapat berjalan, InsyaAllah ada pemberitahuan," lanjut dia.

Sebelumnya, Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata, Tinia Budiati menilai pariwisata di area persawahan akan menjadi sesuatu yang sangat menarik. Terutama ketika situs pariwisata itu terdapat di kota besar seperti Jakarta.

"Itu pasti akan membuat mereka excitingbanget, di kota metropolitan masih ada sawah, ikut panen," kata Tinia di Balai Kota, Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat, Jumat (9/2).

Rencana tersebut saat ini memang belum disusun sepenuhnya. Akan tetapi, Tinia beranggapan adanya pariwisata di area persawahan bisa meningkatkan jumlah wisatawan khususnya pada Asian Games 2018 pada Agustus mendatang.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement