Kamis 08 Feb 2018 13:16 WIB

Upaya Waralaba Donat untuk Lebih Ramah Lingkungan

Penggantian bahan gelas bertahap dilakukan untuk cabangnya di seluruh dunia.

Rep: Noer Qomariah Kusumawardhani/ Red: Indira Rezkisari
Pekerja menata cangkir minum di gerai Dunkin Donuts.
Foto: EPA
Pekerja menata cangkir minum di gerai Dunkin Donuts.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Dunkin Donuts mengumumkan akan beralih menggunakan cangkir kertas dari styrofoam. Upaya itu dilakukan agar lebih ramah lingkungan.

Cangkir kertas ini diklaim bisa menjaga panas minuman tanpa membuat tangan merasa kepanasan. Namun tidak semua pelanggan Dunkin Donuts senang dengan keputusan itu.

Cangkir kertas baru sudah digunakan di toko Dunkin Donuts yang akan dibuka pada pertengahan Januari di Quincy Massachussetts, ujar perwakilanDunkin Donuts dalam siaran pers, seperti dikutip dari Fox News, Kamis(8/2). Cangkir kertas ini akan diperkenalkan di semua restoran Dunkin Donuts New York City dan Kalifornia pada musim semi 2018. Penggunaannya akan bertahap di seluruh Amerika Serikat karena kemampuan manufaktur pemasok.

Dunkin Donuts bukanlah waralaba pertama yang menggantikan styrofoam dengan cangkir kertas. Pada awal tahun, McDonald's mengumumkan akan menghilangkan styrofoam dari restorannya di seluruh dunia pada akhir 2018. Pengumuman ini bersamaan dengan berita bahwa McDonald's berencana melanjutkan upayanya untuk memanafaatkan kemasan berbasis serat pada 2020.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement