Jumat 12 Jan 2018 05:22 WIB

Memulihkan Kondisi Mental Setelah Perpisahan

Rep: Shelbi Asrianti/ Red: Yudha Manggala P Putra
Air mata tobat (ilustrasi).
Foto: Wordpress.com
Air mata tobat (ilustrasi).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Saat hubungan berakhir, kondisi mental seseorang akan ikut terpuruk. Ketika hati diliputi kesedihan, hal-hal normal seperti makan, bangun, dan pergi bekerja terasa berat dilakukan.

Laman Netdoctor membagikan kiat agar seseorang bisa belajar memulihkan kondisi mental sesudah perpisahan yang menguras emosi. Berikut sejumlah cara terbaik untuk mengupayakannya, seperti disampaikan para pakar:

Memproses emosi

Pakar kejiwaan Chloe Brotheridge menyarankan untuk tidak mengebalkan diri dari emosi yang ada. Penulis buku The Anxiety Solution itu menganjurkan untuk membiarkan semua emosi mengalir keluar dengan cara menuliskan semua yang terlintas dalam benak..

Buat rencana

Seseorang yang patah hati pasti merasa tidak ingin meninggalkan sofa atau kamar selamanya. Sebagai tahap awal, Chloe memberi masukan untuk menyusun rencana sederhana jangka pendek seperti pergi jalan-jalan bersama sahabat atau menikmati akhir pekan di luar rumah.

Percaya bahwa ini adalah yang terburuk

Menurut psikoterapis integratif Hilda Burke, akan sangat membantu jika Anda meyakinkan diri bahwa apa yang dialami adalah kemungkinan paling buruk yang bisa terjadi. Setelah puncak kesedihan, segalanya akan membaik karena waktu akan menyembuhkan segalanya.

Memetik pelajaran

Masih menurut Burke, seseorang yang patah hati diminta memetik hikmah dari perpisahan saat kesedihannya mereda. Ada baiknya menganalisis hal baik maupun buruk dari hubungan yang telah berlalu untuk dijadikan pelajaran di masa depan.

Menyehatkan diri

Mengasup tubuh dengan makanan sehat bisa memperbaiki suasana hati. Pakar nutrisi Rhiannon Lambert yang menulis buku Re-Nourish: A Simple Way To Eat Well menyarankan konsumsi makanan kaya tryptophan seperti ikan, telur, daging, kurma, dan gandum.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement