Sabtu 16 Dec 2017 08:46 WIB

Penjelajah Urban Asal Inggris Singgahi Jakarta-Bali

Para wisatawan menyaksikan matahari terbenam di atas Gunung Agung dari desa Amed di Karangasem, Bali, Indonesia (10/10).
Foto: EPA
Para wisatawan menyaksikan matahari terbenam di atas Gunung Agung dari desa Amed di Karangasem, Bali, Indonesia (10/10).

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Penjelajah urban Inggris yang videonya di YouTube ditonton jutaan orang dengan subscriber hampir 800 ribu, Harry Gallagher atau dikenal Nightscape melakukan penjajakan ke Jakarta dan Bali pada 16 sampai 23 Desember.

Asisten Deputi Pengembangan Pasar Eropa, Timur Tengah, Amerika dan Afrika, Kementerian Pariwisata, Nia Niscaya, Sabtu (16/12), mengatakan kunjungan Harry Gallagher bersama milenial Inggris lain dalam FamTrip diselenggarakan atau diorganisasikan Kementerian Pariwisata.

Diharapkan melalui FamTrip milenial ini membuktikan posisi Indonesia sebagai destinasi dengan tawaran berbagai pengalaman menarik. Dalam FamTrip di Jakarta mereka akan dibawa berkeliling kota termasuk Monas dan Museum Nasional serta berbagai tempat wisata di Bali.

"Promosi Wonderful Indonesia sangat unik dengan berbagai pengalaman menarik dapat dinikmati untuk semua musim dan umur," ujar Nia Niscaya.

Selain Harry Gallagher, juga ikut dalam FamTrip Milenial termasuk rekan urban explorer Harry lain, Archie Baker dan Harry Sinclair, Penelope Bielckus, blogger, dua wartawan, Jack Burgess dan Sahar Ehsas, musisi mengajar di berbagai akademi music London Jesse Bescoby, serta Lauren Lambert, pemenang Britain and Ireland Next Top Model 2013 yang akan ditemani Dito Widjono dan Keelan Shaw dari Indonesian Weekend.

FamTrip menjadi bagian dalam upaya menarik kalangan dari berbagai umur di London, melalui Indonesian Weekend 2018, festival tahunan Indonesia yang digelar di Potters Fields London, didukung Kementerian Pariwisata.

Di Bali, mereka akan diajak menyaksikan tari kecak di Uluwatu, berbagai pura di Bali, rafting, menikmati laut sampai spa. Harry mengakui ia telah melihat tautan tentang Monas dan Jakarta serta Bali. "Semua tempat itu luar biasa," ujar Harry yang menambahkan bahwa ia ingin berkunjung ke Jakarta dan Bali melihat pantai, dan juga melihat gedung pencakar langit di Jakarta.

sumber : antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement