Kamis 07 Dec 2017 14:24 WIB

HUT Ke-15, 6.000 Orang Ikut Harris Hotels Fun Bike

Harris Hotels merayakan Harris Day dalam bentuk Fun Bike Fest yang diikuti oleh 6.000 pengendara sepeda.
Foto: harris hotels
Harris Hotels merayakan Harris Day dalam bentuk Fun Bike Fest yang diikuti oleh 6.000 pengendara sepeda.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Harris Hotels merayakan ulang tahun ke 15 tahun ini secara bersamaan di 5 wilayah yaitu, Batam, Bandung, Sentul, Semarang dan Denpasar. Harris Hotels merayakan Harris Day dalam bentuk Fun Bike Fest yang diikuti oleh 6.000 pengendara sepeda. Kegiatan ini fokus pada keluarga melalui kompetisi bersepeda, berlatih zumba, tempat bermain anak, hiburan dan permainan yang ramah keluarga lainnya.

"Selama 15 tahun terakhir jutaan pelanggan di seluruh Indonesia telah mempercayai Hotel Harris untuk menjadi tempat tinggal mereka untuk bisnis atau liburan," kata Brand Manager Harris Hotels Stefano de Champeaux, melalui siaran pers.

Harris Day yang jatuh setiap pekan kedua pada bulan Desember adalah acara tahunan penting untuk ke 20 hotelnya. Peserta bisa melakukan kegiatan bersama yang seru, ceria. Tiket masuk yang dijual untuk Fun Bike Fest yang memberikan banyak sekali door prizes ini hasilnya akan disumbangkan langsung ke Tauzia Equal Chance, sebuah program CSR yang didukung sepenuhnya oleh Tauzia Hotels untuk mensponsori anak-anak jalanan dengan memberikan edukasi untuk masa depan yang lebih baik.

Harris Hotel terdiri dari 20 hotel yang beroperasi dan 21 hotel lainnya yang masih dalam pengembangan. Sementara, Tauzia Hotel Management adalah jaringan 117 hotel yang beroperasi dan dikembangkan dengan merek berlabel Preference untuk koleksi hotel butik.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement