Selasa 28 Nov 2017 09:25 WIB

Sekuel Murder on The Orient Express Dipersiapkan

Rep: Dwina Agustin/ Red: Indira Rezkisari
Murder on The Orient Express
Foto: Twentieth Century Fox
Murder on The Orient Express

REPUBLIKA.CO.ID, LOS ANGELES -- Film terbaru dari 20th Century Fox Murder on the Orient Express dirilis. Rumah studio optimistis membuat sekuel untuk melanjutkan kisah.

Laporan THR menyatakan, jika rumah produksi sudah dalam tahap akan melanjutkan kisah petualang detektif Hercule Poirot. Michael Green kembali dipercaya untuk menulis kelanjutan cerita yang akan diadaptasi dari novel Agatha Christie terbitan tahun 1937, Death on the Nile.

Sedangkan untuk kursi sutradara, belum tentu dikembalikan pada Kenneth Branagh. Dia tapi sudah dipastikan akan kembali memerankan perannya sebagai Poirot.

Kisah novel Death on the Nile menceritakan perjalanan liburan Poriot di Mesir. Saat itu dia terlibat dalam sebuah misteri pembunuhan yang berhubungan dengan kisah cinta segitiga. Cerita tersebut pun pernah diadaptasi menjadi film tahun 1978 dengan bintang Bette Davis, Mia Farrow, Maggie Smith, Angela Landsbury dan David Niven.

Sedangkan Murder on The Orient Express mengangkat kisah tentang pemecahan misteri pembunuhan di dalam kereta yang melaju dari Istambul menuju London. Film ini hanya mendapatkan nilai 58 persen ulasan baik dari kritikus film melalui situs Rottentomatoes.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement