Selasa 21 Nov 2017 07:48 WIB

Kuda dari Solo Sudah Dikirim ke Medan untuk Kahiyang Bobby

Rep: Andrian Saputra/ Red: Indira Rezkisari
Kereta Kencana Kahiyang Tiba di Kediaman
Foto: Republika/Andrian Saputra
Kereta Kencana Kahiyang Tiba di Kediaman

REPUBLIKA.CO.ID, SOLO -- Kuda-kuda peliharaan milik Sundardi kembali disewa keluarga Presiden Joko Widodo. Kuda-kuda itu akan digunakan dalam rangkaian acara di pesta pernikahan Kahiyang Ayu dengan Muhammad Bobby Afif Nasution yang akan berlangsung di Medan pada Jumat (24/11) sampai Ahad (26/11).

Sebanyak 14 kuda berikut dengan keretanya telah dikirim dari Solo. Kuda dikirim menggunakan sembilan truk menuju lokasi pesta pernikahan sejak Sabtu (18/11).

"Sudah, sudah dikirim kemarin Sabtu," ujar penanggung jawab kereta kuda pesta pernikahan Kahiyang dan Bobby, Anwar Muhtadi, Senin(20/11). Menurut Anwar, kuda-kuda tersebut nantinya akan digunakan saat kirab kedua pasangan pengantin di sejumlah ruas jalan protokol kota Medan.

Anwar mengatakan, sebelum kuda-kuda tersebut dikirim telah dilakukan pengecekan kesehatan untuk memastikan kondisi kuda prima saat digunakan dalam kirab pesta pernikahan Khaiyang dengan Bobby nantinya. Saat akad nikah, kuda-kuda tersebut digunakan keluarga Presiden untuk mengantar keluarga ke tempat acara.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement