Sabtu 18 Nov 2017 01:40 WIB

Sylvester Stallone Bantah Pelecehan Seksual Pada Era 80-an

Rep: Nora Azizah/ Red: Esthi Maharani
Sylvester Stallone
Foto: Reuters
Sylvester Stallone

REPUBLIKA.CO.ID, Aktor Sylvester Stallone membantah melakukan pelecehan seksual di era 80-an. Dilansir melalui The Daily Mail, Stallone membantah telah melecehkan gadis berusia 16 tahun pada akhir 1980 silam. Namun laporan terkait pelecehan tersebut sudah tampil secara publik. Dalam melakukan pelecehan seksual tersebut, Stallone tidak sendiri. Ia melakukannya bersama sang bodyguard, Michale De Luca di Hotel Las Vegas pada 1986 silam.

Perihal pemberitaan tersebut, Stallone membantah dan enggan menanggapinya secara serius. Juru Bicara Stallone, Michelle Bega, mengatakan bahwa pemberitaan tersebut benar-benar konyol dan termasuk cerita karangan.

"Tidak ada yang peduli dengan pelecehan seksual bahkan hingga tayang di publik, termasuk Stallone yang tidak menggubrisnya," ujar Bega.

Pihak Stallone juga tak memperbesar permasalahan tersebut. Ketika dimintai keterangan, pihak Stallone juga cenderung bungkam dan enggan memberikan komentar. Namun saat ingin meminta keterangan sang bodyguard, De Luca ternyata sudah meninggal dunia pada 2013 lalu akibat konfrontasi dengan pihak kepolisian.

Pemberitaan pelecehan seksual tersebut mulai terungkap ketika korban buka suara pada media Amerika Serikat (AS) tahun lalu. Namun dari pihak kepolisian juga enggan memberikan konfirmasi terkait kasus tersebut.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement