Selasa 07 Nov 2017 19:37 WIB

Pangkostrad Serahkan Bobby Nasution pada Keluarga Jokowi

Rep: Andrian Saputra/ Red: Ani Nursalikah
Suasana di depan rumah Jokowi jelang prosesi Midodareni Kahiyang dengan Bobby Afif Nasution, Selasa (7/11).
Foto: Republika/Andrian Saputra
Suasana di depan rumah Jokowi jelang prosesi Midodareni Kahiyang dengan Bobby Afif Nasution, Selasa (7/11).

REPUBLIKA.CO.ID, SOLO --- Panglima Kostrad Letjen Edy Rahmayadi mewakili keluarga mempelai pria menyerahkan Muhammad Bobby Afif Nasution pada keluarga Presiden Joko Widodo dalam prosesi midodareni yang berlangsung pada Selasa  malam (7/11).

Edy mengucapkan salam pembuka kedatangan rombongan mempelai pria di kediaman Jokowi. "Dengan ucapan assalamualaikum saya beserta rombongan bermaksud menyerahkan calon pengantin putra Bobby Nasution, "kata Edy. 

Selain itu, rombongan pria pun menyerahkan langsung mas kawin dan seserahan lainnya. Edy juga meminta maaf kepada keluarga Jokowi jika ada kekurangan dalam hal seserahan yang dibawa. 
 
Dari pantauan Republika.co.id, Ribuan relawan ikut menyaksikan langsung prosesi midodareni itu. Mereka duduk rapi sekitar rumah Jokowi sambil melihat layar video prosesi seserahan. Hingga berita ini ditulis, prosesi midodareni masih berlangsung.
 
 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement