REPUBLIKA.CO.ID, Liburan menyenangkan, kemudian harus kembali ke rumah dan menjalankan rutinitas. Setumpuk kerjaan, baju kotor, hingga harus membersihkan rumah menjadi pekerjaan besar yang menunggu usai liburan. Ditambah pusing lagi, diri sendiri masih gagal move on dari liburan.
Kondisi ini sebenarnya tak perlu terjadi bagi para traveler. Associate Profesor Jaime Kurtz dari Fakultas Psikologi James Madison University memberikan beberapa trik untuk mengatasi persoalan tersebut.
"Kita semua pernah merasakan itu, kembali ke rutinitas setelah liburan memang seperti mimpi buruk," ungkap Kurtz yang juga penulis buku The Happy Traveler : Unpacking The Secrets To Better Vacations, dilansir melalui Time. Ada beberapa cara agar tidak sulit move on dari indahnya liburan.
1. Rencanakan Liburan Dari Jauh Hari
Merencanakan liburan dari jauh hari akan menyelamatkan seseorang dari timbunan tugas. Misalnya, selesaikan terlebih dahulu pekerjaan yang memang mudah dan cepat dituntaskan. Dengan demikian beban akan terasa lebih ringan. Kemudian ketika sudah masuk waktu kerja, nyalakan kembali pengingat tugas otomatis pada gawai elektronik bila perlu. Hal tersebut akan membantu mengingat pekerjaan yang belum dan sudah tuntas.
2. Pulang Lebih Cepat
Berlibur boleh saja tetapi harus tepat waktu untuk pulang ke rumah. Usahakan bisa kembali ke rumah lebih awal dari jadwal libur. Hal tersebut bisa membantu traveler dalam banyak hal. Misalnya, sisa waktu bisa digunakan untuk menuntaskan pekerjaan yang tertunda, atau bisa dipakai beristirahat sebelum aktif bekerja kembali.
3. Atur Jadwal Pekerjaan
Mungkin ada baiknya melakukan hal-hal yang ringan sebelum mulai bekerja keras kembali. Mengambil kelas motivasi untuk profesi bisa jadi pilihan. Pada kalender tidak disarankan mengambil aktivitas meeting atau hal berat lain untuk berpikir keras mengenai pekerjaan. Jadwalkan meeting dan lainnya pada minggu ke dua hari kerja dimulai. Hal tersebut dilakukan agar tubuh dan pikiran terbiasa terlebih dahulu dengan ritme kerja.
4. Rencanakan Sesuatu Yang Menyenangkan
Tidak ada salahnya membuat janji hang out atau sekadar makan malam bersama teman usai liburan. Bahkan sekadar berjalan santai di taman bersama hewan peliharaan juga bisa dilakukan.
Selamat mencoba!