Selasa 20 Jun 2017 06:54 WIB

Justin Bieber Mengaku Kapok Masuk Penjara

Rep: SHELBI ASRIANTI/ Red: Indira Rezkisari
Justin Bieber
Foto: EPA
Justin Bieber

REPUBLIKA.CO.ID, Penyanyi Justin Bieber mengaku kapok terlibat dengan aksi kriminal dan menjadi tahanan di penjara. Ia menunjukkan penyesalannya lewat sebuah foto di media sosial Instagram.

Bieber pernah bermasalah dengan hukum karena pelanggaran saat mengemudi dan melemparkan telur ke rumah tetangganya. Pemuda 23 tahun itu enggan mengulangi kesalahannya di masa lalu karena tidak mau kembali berurusan dengan hukum.

Pelantun lagu "Sorry" tersebut mengunggah foto lawas dirinya mengenakan pakaian oranye dan menuliskan keterangan "Mugshot". Istilah itu bermakna sesi foto yang biasanya dilakukan seseorang untuk tujuan resmi, terutama catatan polisi.

Musisi asal Kanada tersebut menambahkan tanda pagar alias tagar berbunyi #jailsnotacoolplacetobe, #notfun, dan #neveragain. Artinya, penjara bukan tempat keren, tidak menyenangkan, dan tidak akan pernah lagi.

Unggahan Bieber yang meski sedang bermasalah namun tetap terlihat seperti pose untuk sampul majalah itu mendapat banyak respons dari warganet. Sejak dipublikasikan Senin (19/6) waktu setempat, fotonya sudah disukai lebih dari 1,5 juta kali.

"Kamu adalah orang yang sangat kuat, kami semua mencintaimu," tulis salah satu penggemar di kolom komentar yang bermaksud memberikan semangat kepada Bieber.

Meski dikenal kontroversial, penyanyi itu juga tidak tanggung-tanggung dalam berkarya. Terkini, ia berkolaborasi dengan musisi Puerto Rico Luis Fonsi menghadirkan lagu "Despacito" dan merilis lagu "2U" bersama DJ Prancis David Guetta, dilansir dari laman breakingnews.ie.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement