Ahad 04 Jun 2017 16:50 WIB

Universitas Harvard Tawarkan Kelas Game of Thrones

Rep: Shelbi Asrianti/ Red: Esthi Maharani
Game of Thrones
Foto: EW
Game of Thrones

REPUBLIKA.CO.ID, CAMBRIDGE -- Popularitas serial televisi Game of Thrones (GoT) tidak hanya melanda para penikmat film. Obsesi kolektif terhadap kisah epik drama fantasi mengenai perang perebutan tahta itu juga menjangkiti para akademisi.

Universitas Harvard di Cambridge, Massachusetts, Amerika Serikat, termasuk salah satu yang terpengaruh, atau justru memanfaatkan pengaruh tersebut. Kampus Ivy League itu menawarkan kelas Game of Thrones yang akan berlangsung musim gugur mendatang.

Laman Elle melaporkan, kelas unik tersebut bertajuk "The Real Game of Thrones: From Modern Myths to Medieval Models". Materi disampaikan oleh Racha Kirakosian, asisten profesor bahasa Jerman dan agama, bersama Sean Gilsdorf, seorang profesor studi abad pertengahan.

"Ketika saya membaca epik kisah abad pertengahan bersama mahasiswa di kelas, mereka berkomentar 'Oh, itu seperti kisah Game of Thrones," ujar Kirakosian mengenai inspirasi dibukanya kelas tersebut.

Ia menjelaskan, materi dalam kelas akan mengeksplorasi perbandingan antara realitas abad pertengahan dengan kehidupan di Westeros, wilayah fiksi dalam serial GoT. Namun, benarkah apa yang diajarkan di kelas benar-benar tentang alur cerita serial HBO yang sangat populer tersebut?

"Tidak, justru sebaliknya. Bukankah pekerjaan kami (sebagai profesor) adalah menggunakan minat tersebut untuk masuk dan mempelajari lebih dalam?" ucap Kirakosian.

Musim ketujuh Game of Thrones segera tayang di HBO mulai 17 Juli 2017. Kisah dalam film disadur dari buku A Song of Ice and Fire karya George RR Martin, serta dibintangi Peter Dinklage, Nikolaj Coster-Waldau, Lena Headey, Emilia Clarke, Aidan Gillen, Kit Harington, Sophie Turner, dan Maisie Williams.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement