Rabu 31 May 2017 13:23 WIB

Kenduri Pesona Ramadan Batam Datangkan Jamaah Negeri Jiran

Bazar Ramadhan (ilustrasi)
Foto: Republika/Mg15
Bazar Ramadhan (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, BATAM - Kementerian Pariwisata (Kemenpar) melalui program Pesona Wisata Religi mendukung kegiatan Kenduri Ramadan Kota Batam menjadi kegiatan Pesona Indonesia Wisata Religi yang patut dikembangkan. Acara yang dihelat selama bulan Ramadan di wilayah perbatasan ini berpotensi mendatangkan wisatawan mancanegara (wisman) dari negara tetangga seperti Singapura, Malaysia dan Brunei Darussalam.

Ketua Panitia Muhlis bin Machin menjelaskan, Kenduri Ramadan dilaksanakan dengan melibatkan seluruh lapisan masyarakat mulai dari FKTW (Forum Komunikasi Rukun Tetangga dan Rukun Warga), para jamaah, santri, lembaga dakwah Islam serta instansi pemerintahan setempat.

"Kenduri Ramadan ini bertujuan mengungkapkam rasa syukur kami atas nikmat umur yang telah Allah berikan hingga kami bisa dipertemukan dengan Ramadan tahun ini. Acara ini nanti dimeriahkan pembuatan tumpeng yang disajikan oleh setiap RT dan Majlis Taklim sehingga setiap tahunnya terkumpul lebih dari 20 tumpeng dan seribu nasi kotak yang didapat dari jamaah," ujar Muhlis, melalui siaran pers Senin (29/5).

Muhlis menambahkan, dalam rangkaian Kenduri Ramadan ini juga menghadirkan berbagai acara seperti pesantren kilat anak, bazar Ramadhan, buka puasa warga dan pemberian santunan. Acara ini menurutnya juga menarik minat jamaah asal Malaysia dan Singapura datang ke Batam.

Deputi Pengembangan Pemasaran Pariwisata Nusantara Kementerian Pariwisata, Esthy Reko Astuti, menambahkan setiap Ramadhan tiba di Batam akan tumbuh pasar-pasar tradisional yang menjajakan masakan-masakan khas Bulan Suci ini. Di kota yang dihuni oleh mayoritas umat muslim tersebut, juga memunculkan fenomena kemunculan pasar kaget yang menyediakan kue-kue tradisional atau biasa disebut jajanan pasar.

"Jajanan pasar ini dicari orang untuk berbuka puasa. Kebanyakan yang dijual adalah kue-kue yang berasa manis yang memang cocok untuk orang yang seharian berpuasa. Ada banyak keseruan lain yang bisa dinikmati bersama Pesona Ramadan di Batam," ujar Esthy Reko Astuti yang didampingi Kepala Bidang Promosi Wisata Budaya Asdep Segmen Pasar Personal Kemenpar Wawan Gunawan.

Salah satu pasar kaget Ramadan yang sangat ramai adalah di Sentosa Perdana Plaza Batuaji. Ada puluhan pedagang yang menjajakan makanan berbuka puasa di sini. Di antaranya adalah aneka macam kue tradisional, aneka macam es buah, es kelapa tak ketinggalan juga es rumput laut, selain itu ada pula yang menjual aneka macam lauk pauk bagi keluarga yang tidak memasak.

Lokasi pasar tradisional yang berada tepat di depan salah satu mal terbesar di Batuaji itu, memang sangat strategis. Posisinya tepat di pinggir jalan raya utama yang menghubungkan Mukakuning dan Batuaji memang sangat dipadati pemakai jalan terutama karyawan di kawasan industri di Mukakuning dan juga dari kawasan industri galangan kapal di Tanjung Uncang.

"Karena lokasinya yang sangat strategis dan di area pusat perbelanjaan maka banyak warga yang berjalan-jalan atau ngabuburit sambil berbelanja di tempat ini. Pada bulan Ramadan maka tempat ini bisa menjadi salah satu pilihan untuk berwisata kuliner dan berbelanja di Kota Batam," ujar Esthy.

sumber : Kemenpar
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement