Senin 17 Apr 2017 20:00 WIB

Menikmati Hunian Mewah Nan Asri di Ketinggian

Hunian berwawasan lingkungan menjadi nilai tambah dalam menjaring konsumen
Foto: dok Sinar Mas Land
Hunian berwawasan lingkungan menjadi nilai tambah dalam menjaring konsumen

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Konsep hunian yang memadukan gaya hidup modern dengan nuansa ramah lingkungan kini menjadi pilihan menarik warga urban. Konsep tersebut yang kini sedang ditawarkan pengembang Sinar Mas Land melalui produk apartemennya, Southgate.

Melalui konsep where urban luxury meets green living, Sinar Mas Land mengutamakan pengembangan mixed-use, yang berintegrasi dengan AEON Mall. Apartemen terbaru ini perpaduan antara kemewahan dan keindahan lingkungan yang saling mendukung bagi para penghuni di Southgate,” kata Ishak Chandra, CEO Strategic Development and Services Sinar Mas Land, melalui keterangan tertulisnya, Ahad (16/4).

Menurutnya, sebanyak 60 persen apartemen Southgate adalah ruang terbuka hijau  yang bernilai bagus bagi kesehatan, dan bernilai estetika karena  menyegarkan mata. Ruang terbuka ini berupa jogging track sejauh 1 kilometer, beberapa taman thematik yang mendukung kenyamanan aktivitas di luar. 

Fasilitas hijau ini membuat Southgate menjadi eco-apartemen yang bernilai tinggi dan layak huni untuk generasi masa depan. Selain dengan fasilitas yang sangat lengkap dan beragam, apartemen yang Berlokasi di kawasan  TB Simatupang, Jakarta Selatan, ini  terintegrasi dengan AEON Mall. Southgate juga sangat mudah untuk diakses transportasi, terutama melalui stasiun commuter line.

Setiap unit Southgate menggunakan lantai marble untuk ruang tamu, ruang makan, dapur, dan kamar mandi. Plafon dari unit Southgate menggunakan painted calciboard untuk kamar mandi dan painted gypsum board untuk ruangan lainnya. Pintu utama menggunakan engineered wood door, serta veneered engineered doors untuk ruangan lainnya. Seluruh unit Southgate juga telah dilengkapi alat penyejuk udara di ruang tamu, ruang makan, dan kamar tidur (kecuali kamar tidur pembantu).

Apartemen Southgate terdiri dari 2 (dua) gedung dan yang dipasarkan saat ini adalah gedung 1 (Residence 1)  dengan total 300 unit. Secara keseluruhan apartemen ini terdiri atas 6 jenis tipe dengan harga yang ditawarkan mulai dari 1.4 milyar rupiah sudah termasuk pajak. “Kami memberikan harga penawaran yang menarik bagi yang ingin merasakan kemewahan dan keindahan di apartemen Southgate," tutur Ishak.

 

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement