Kamis 13 Apr 2017 14:27 WIB

Tato Selena Gomez Mengandung Pesan Soal Kesehatan Mental

Rep: Gita Amanda/ Red: Esthi Maharani
Selena Gomez
Foto: Reuters
Selena Gomez

REPUBLIKA.CO.ID, Sepekan setelah merilis seri Netflix terbarunya 13 Reasons Why, Selena Gomez, pemeran Alisha Boe dan Tommy Dorfman membuat tato dengan pesan yang kuat. Pada Ahad (9/4), Boe berbagi foto ketiganya dengan pergelangan tangan mereka terangkat ke kamera, memamerkan tato baru mereka.

"Saya telah menerima begitu banyak cinta dan dukungan dari kalian semua yang menonton 13 Reasons Why. Hari ini- Tommy, Selena dan saya mendapat tato dari titik koma," ujar Boe di akun media sosialnya seperti dilansir Time.com.

Mengapa sebuah titik koma? Tanda baca itu melambangkan harapan bagi mereka yang berjuang dengan depresi, kecanduan, luka diri, dan pikiran untuk bunuh diri. Seperti yang Dorfman unggah di Instagramnya sendiri, titik koma tersebut berarti awal dari babak lain dalam kehidupan, sebagai pengganti mengakhiri hidup.

Proyek titik koma dimulai pada tahun 2013 oleh aktivis Amy Bleuel, yang kehilangan ayahnya karena bunuh diri. Tragisnya, Bleuel, yang menderita masalah kesehatan mental lebih dari 20 tahun, juga meninggal dunia karena bunuh diri awal tahun ini.

Tato trio ini merupakan penghormatan kepada Bleuel, dan upaya untuk meningkatkan kesadaran tentang pencegahan bunuh diri. Gomez, sangat terbuka tentang perjuangannya sendiri dengan kecemasan dan depresi, dan mengatakan bahwa dia mengidentifikasikannya dengan tokoh Hannah di serial tersebut.

"Saya sering melihat diri saya di Hannah. Tujuh tahun yang lalu saya melakukannya dan bahkan lebih hari ini," kata penyanyi tersebut kepada The Hollywood Reporter.

Dorfman juga mengalami masalah dengan hal ini. Aktor tersebut berjuang dengan kecanduan dan depresi selama SMA dan kuliah.

"Saya mengulurkan tangan dan meminta bantuan. Pada saat itu, saya pikir hidup saya sudah berakhir, saya pikir saya tidak akan pernah hidup melewati usia 21 tahun," ujarnya.

Hari ini Dorfman bersyukur bisa hidup, dalam babak baru kehidupan dan menjalani pemulihan. Untuk itu ia berdiri bersama rekan kerja dan teman-temannya, membuat seni yang dapat membantu orang lain.

Aktor tersebut mendorong siapa saja yang mengalami masa sulit untuk meminta bantuan.

"Mulailah sebuah bab baru dengan dukungan orang lain," katanya.

Kehidupan adalah anugerah berharga dari Allah SWT. Segera ajak bicara kerabat, teman-teman, ustaz/ustazah, pendeta, atau pemuka agama lainnya untuk menenangkan diri jika Anda memiliki gagasan bunuh diri. Konsultasi kesehatan jiwa bisa diakses di hotline 119 extension 8 yang disediakan Kementerian Kesehatan (Kemenkes). Hotline Kesehatan Jiwa Kemenkes juga bisa dihubungi pada 021-500-454. BPJS Kesehatan juga membiayai penuh konsultasi dan perawatan kejiwaan di faskes penyedia layanan
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement