Sabtu 01 Apr 2017 11:47 WIB

Joss Whedon Arahkan Film Solo Batgirl

Rep: Dwina Agustin/ Red: Winda Destiana Putri
Film Batgirl
Foto: Variety
Film Batgirl

REPUBLIKA.CO.ID, LOS ANGELES -- Batgirl semakin dekat dengan untuk menjadi film solo. Joss Whedon bahkan telah diutus untuk menyutradarai film DC tersebut.

Whedon telah menyepakati untuk menulis, mengarahkan, dan memproduseri sekaligus proyek terbaru Warner Bros ini. Dia akan masuk dalam jajaran orang yang akan mengembangkan Universe DC Extended.

Presiden dan kepala konten dari Warner Bros Pictures Group Toby Emmerich dikabarkan sedang mendekati Jon Berg dan Geoff Johns untuk menjadi produser. Kabar tersebut tersebar setelah pada bulan lalu terjadi pertemuan antara Whedon, Berg, dan Johns.

Batgirl merupakan salah satu superhero yang paling populer di dunia, namun, tidak pernah mendapat film solo. Proyek ini pun akan menampilkan karakter lain dari dunia Gotham.

Proyek film tersebut akan didasarkan pada cerita Batgirl yang pertama kali diperkenalkan di DC Comics tahun 1967. Saat itu Barbara Gordon, putri Komisaris Polisi Gotham City James Gordon, muncul sebagai karakter dalam The Million Dollar Debut Batgirl! Penulis Gardner Fox dan artis Carmine Infantino. Penyebutan pertama Batgirl datang pada tahun 1961 sebagai karakter Betty Kane, keponakan dari Kathy 'Batwoman' Kane, di Batman 139, diciptakan oleh penulis Bill Finger dan artis Sheldon Moldoff, dikutip dari Variety, Sabtu (1/4).

Bergabungnya Whedon dengan DC menjadi sorotan besar sebab sebelumnya dia bergabung dengan garapan Marvel. Dia merupakan sosok di balik pengarapan The Avengers and Avengers: Age of Ultron, dan beberapa seri Marvel seperti Buffy the Vampire Slayer, Angel, Firefly, Dollhouse, dan Agents of S.H.I.E.L.D.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement