REPUBLIKA.CO.ID, Setelah sukses memproduksi ulang sejumlah film animasinya, Disney berencana menggarap versi live-action film Mulan. Namun, Disney menyatakan tidak akan menjadikan Mulan sebagai film musikal.
Padahal, unsur musikal menjadi daya tarik utama beberapa film remake Disney, termasuk Beauty and the Beast yang baru saja dirilis. Ketiadaan elemen musikal itu telah dikonfirmasi oleh sang sutradara, Niki Caro.
"Dari apa yang saya ketahui, rencana saat ini ialah tidak memasukkan lagu asli maupun lagu baru ke dalam film, yang pasti membuat kecewa para penonton anak-anak," ujarnya kepada Moviefone.
Film Mulan dirilis Disney pada 1998, berdasarkan legenda asli Cina mengenai sosok Hua Mulan. Menurut sejarah, ia adalah gadis pemberani yang menyelamatkan kekaisaran Cina dari invasi bangsa Hun.
Niki menjelaskan, kisah itu akan lebih dikembangkan kepada genre film laga serius alih-alih musikal. Keputusan tersebut juga merujuk pada keinginan Sean Bailey, Presiden Motion Picture Production di Walt Disney Studios.
Sejumlah penggemar di media sosial Twitter menyatakan kecewa mengetahui kabar tersebut. Apalagi, sejumlah lagu pengiring versi animasinya termasuk tembang favorit, seperti yang berjudul "Reflection" dan "I'll Make a Man Out of You".
Mulan menjadi salah satu film remake Disney beberapa tahun ke depan, selain Dumbo dan The Little Mermaid. Film yang akan memakai seluruh pemeran dari Cina itu dijadwalkan rilis pada 2018, tepat pada perayaan 20 tahun versi animasinya, dilansir dari laman Ok.