Rabu 15 Mar 2017 18:59 WIB

Vidi Aldiano Turut Andil di Lomba Lari Ala Kopassus

Vidi Aldiano
Foto: MGROL 78
Vidi Aldiano

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Penyanyi Vidi Aldiano bakal turut terlibat di ajang lomba lari ala Kopassus "Komando Warriors" 2 April mendatang. Namun, bukan sebagai peserta, Vidi mendukung dengan menyediakan audio V8 sound untuk lomba tersebut.

"Acara seru ini digelar untuk umum. Ini adalah perlombaan olahraga melalui halang rintanig sepanjang lima kilometer ala Kopassus yang nanti diselenggarakan di Markas Kopassus di Cijantung," ujar Vidi Aldiano beberapa waktu lalu.

Dengan halang rintang yang ada, ujar Vidi, tentu akan memberikan pengalaman berbeda bagi para peserta. Karena itu, ia mengajak masyarakat untuk juga turut serta dalam lomba yang digelar dalam rangka HUT ke-65 Kopassus.

Baca: Turunkan Berat Badan di Lomba Lari Ala Kopassus, Berani?

“Dengan mengusung tema The Rise of the Warriors, acara ini mengajak masyarakat untuk ‘mencicipi’ sedikit dari latihan keseharian yang dilakukan Kopassus,” ujar Vidi.

Sementara, Ketua Panitia Komando Warriors, Mayor Inf Viliala Romadhon, mengatakan, tujuan utama kegiatan ini adalah untuk meningkatkan sinergitas antara Kopassus TNI AD dengan masyarakat melalui olahraga yang didesain oleh Kopassus.

"Olahraga ini menantang, namun tetap aman dan menyenangkan. Disamping itu juga untuk memperkenalkan sisi lain Kopassus yang dinamis dan rekreatif kepada masyarakat. Acara ini juga baik bagi yang melakukan program penurunan berat badan," ujar Mayor inf Viliala Romadhon

Komando Warriors akan menyiapkan hadiah menarik bagi peserta sesuai dengan kategori pemenang, dengan total hadiah Rp 45 juta. Kategori yang dilombakan yaitu individu putra, individu putri, grup putra, grup putri, dan grup campuran.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement