Selasa 14 Mar 2017 02:35 WIB

Sosok Donald Trump Bakal Hadir di Film James Bond Terbaru?

Rep: Noer Qomariah Kusumawardhani/ Red: Nidia Zuraya
Daniel Craig pemeran James Bond dalam film Spectre
Foto: Variety
Daniel Craig pemeran James Bond dalam film Spectre

REPUBLIKA.CO.ID, LOS ANGELES — Agen rahasia James Bond telah melawan beberapa penjahat besar seperti, Dr No, Oddjob, Jaws, dan Goldfinga selama setengah abad kariernya. Dalam film Spectre sang pemeran James Bond, Daniel Craig, diadu dengan Christoph Waltz yang memerankan Ernts Stavro Blofeld.

Namun, film James Bond berikutnya, plot telah berubah sejak Pemilu Presiden AS 2016. Dalam film James Bond berikutnya, sang penulis naskah Neal Purvis dan Robert Wade bakal menampilkan sosok tokoh penjahat baru sebagai musuh agen rahasia Inggris ini. Tokoh penjahat dalam film James Bond berikutnya disebut-sebut banyak terinspirasi dari sosok Presiden AS Donald Trump.

Wade mengatakan, ia hanya tidak yakin bagaimana menulis naskah film James Bond sekarang. “Setiap kali anda menyebutkan sesuatu tentang tempat Bond di dunia, dimana tempat itu adalah Inggris. Tetapi sesuatu bergerak cepat sekarang dan menjadi rumit,” ujar Wade dikutip dari Esquaire, Senin (13/3).

“Dengan orang-orang seperti Trump, maka tokoh penjahat Bond telah menjadi kenyataan. Jadi ketika mereka bertemu satu sama lain, sangat menarik untuk melihat bagaimana mereka menghadapi kenyataan dunia menjadi fantasi,” katanya.

 

Kendati ide mengenai tokoh penjahat dalam film James Bond berikutnya sudah ada, namun pihak produser belum bisa memastikan apakah tokoh agen rahasia M16 ini akan tetap diperankan oleh Craig.

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement