REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Dian Sastrowardoyo akhirnya mencoba tantangan baru dengan berlatih martial art. Kegiatan tersebut pertama kali dilakukan demi tuntutan film yang akan diperankannya.
Meski masih merahasiakan peran apa tersebut, namun ibu dua anak ini mengaku sangat tertarik dan terasa ditantang. Sebab, selama ini dia hanya melakukan kegiatan olahraga seperti lari atau zumba.
Sedangkan dalam karier di seni peran pun, Dian lebih dikenal sebagai pemeran karakter yang tidak terjun dalam perkelahian berat. Dian pun cukup kewalahan sebab mesti berlatih seni beda diri yang mengharuskannya memukul dan jatuh ke lantai.
"Aku coba martial art, kirain sama kayak olahraga yang lainnya, ternyata olahraganya sangat berdebu," kata Dian.
Masalah lain ketika pemeran film 7/24 ini latihan martial art adalah debu yang menempel pada segala benda yang digunakan. Ternyata, itu mengganggu kesehatan kulitnya.
Apalagi ditambah ketika pengambilan gambar, Dian mesti menggunakan riasan efek yang jauh berbeda dengan riasan keseharian. Efek berdarah atau lebam-lebam harus diterima ketika menjalani proses proyek yang di luar kebiasaannya.