Jumat 10 Feb 2017 16:31 WIB

Menyontek Jawaban Lady Gaga Saat Tubuhnya Di-bully

Lady Gaga
Foto: Reuters
Lady Gaga

REPUBLIKA.CO.ID, Lady Gaga memukul balik para netizen yang mem-bully tubuhnya selama acara Super Bowl yang digelar Minggu kemarin. "Saya mendengar tubuh saya menjadi topik pembicaraan, jadi saya ingin mengatakan bahwa saya bangga dengan tubuh saya dan Anda seharusnya juga bangga dengan tubuh Anda," tulis penyanyi Born This Way tersebut di akun Instagram-nya.

"Tidak peduli siapa Anda atau apa yang Anda lakukan. Saya bisa memberi jutaan alasan mengapa Anda tidak perlu meladeni siapa pun atau apa pun untuk sukses. Jadilah diri Anda sendiri dan terus menjadi Anda," sambung dia.

Saat tampil di gelaran Super Bowl beberapa waktu lalu, Gaga, yang menggunakan pakaian crop-top dan celana pendek yang bertabur kristal, diejek oleh beberapa pemirsa di media sosial karena perutnya. "Mencoba untuk menikmati penampilan @ladygaga, tapi terganggu dengan timbunan lemat diperutnya yang berayun ke sana-ke mari," kicau Nathan, @negans_swing.

Netizen lain membela Gaga. "Orang-orang mengolok-olok Lady Gaga muffin top yang menjadi alasan mengapa perempuan memiliki begitu banyak masalah tentang penampilan tubuh," tulis pengguna Twitter Alexa Morgan.

Pada 2012 penyanyi Bad Romance mengatakan dia menderita anoreksia dan bulimia sejak berusia 15 tahun karena pada waktu itu dikritik atas penampilannya yang kelebihan berat badan.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement