REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Baru-baru ini, Yoon Doo Joon ‘Beast’ menjadi salah satu tamu dalam acara Package Tour Around the World di stasiun televisi kabel, JTBC. Dalam satu sesinya terdapat pertanyaan yang diajukan ke Doo Joon tentang kehidupannya sebagai ‘idol’ atau penyanyi di Korea Selatan.
Yoon Doo Joon telah menjadi bagian grup Beast sejak 2009. Selama hampir delapan tahun, dia telah mendapat banyak pengalaman menjadi seorang bintang kenamaan di Korea Selatan. Tak hanya di dalam negeri, nama grup Beast juga sudah lama dikenal penggemar musik Korea di Benua Asia.
Dalam memandang kariernya ini, Doo Joon mengaku, sangat menikmati profesinya tersebut. “Menjadi ‘idol’ adalah sesuatu yang belum pernah sama sekali disesali. Ada sesuatu yang saya nikmati dan sukai dari profesi ini,” ujar leader Beast ini, dilansir Soompi, Selasa (31/1).
Meski menikmati kariernya sebagai ‘idol’, Doo Joon justru tak ingin anaknya kelak mengikuti jejaknya. Menurut dia, lingkungan akan berubah total saat seseorang memutuskan menjadi ‘idol’ di Korea Selatan. “Itu profesi yang melibatkan banyak hal, lebih dari yang dilihat oleh mata,” tambah dia.