REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG – Memasuki 2017, The Naripan Hotel akan lebih serius menggarap pasar bisnis wedding berbasis pariwisata halal. Untuk meraih ceruk bisnis tersebut, The Naripan Hotel telah membenahi sumber daya manusia (SDM), building maintenance, room maintenance, cleanlines, food hygine dan Halal.
General Manager The Naripan Hotel Suci Harti mengatakan, seluruh produk yang tersedia di Naripan Hotel mengacu pada konsep pariwisata halal. Tahun ini, pihaknya menyediakan layanan untuk pasangan muda-mudi yang akan melangsungkan pernikahan.
‘’Semua aspek sudah kita benahi. Kami akan layani customer dengan profesional dan memuaskan,’’ ujar Suci kepada Republika, Senin (16/1). Pihaknya menyediakan ballroom dan pool bar untuk digunakan wedding.
Fasiltas wedding itu, ungkap dia, memiliki kapasitas pengunjung hingga 600 orang. Begitu pun dengan fasilitas lahan parkir kendaraan para undangan, kata dia, dipastikan sangat akomodatif. Terkait tarif yang diberlakukan, tutur dia, dipastikan sangat kompetitif.