Kamis 22 Dec 2016 10:27 WIB

BCL Gelar Konser 10 Tahun Berkariernya

Bunga Citra Lestari
Foto: Antara
Bunga Citra Lestari

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Menandai 10 tahun berkarier di industri musik Indonesia, penyanyi Bunga Citra Lestari berencana menggelar konser tunggal pada kuartal pertama 2017. Dalam konser yang bertajuk "It's Me" tersebut solois yang akrab disapa BCL itu akan berbagi perjalanan bermusiknya. 

Konser tersebut juga akan menjadi persembahan BCL untuk orang-orang yang selama ini ada dalam perjalanan kariernya di industri musik.

"Kenapa "It’s Me"? Karena konser ini konsepnya BCL banget ya. Konser ini juga menjadi sebuah persembahan saya untuk para penggemar dan yang telah berjasa kepada karier dengan kritik-kritikannya," kata BCL, dikutip dari Antaranews.

"Tidak semua kritik itu buruk. Banyak kritikan membangun yang justru menjadi masukan yang berarti untuk karier saya di dunia musik Indonesia sampai saat ini," sambung dia.

Sayangnya, istri aktor Ashraf Sinclair itu belum bisa mengungkapkan secara detil konsep konser "It’s Me". Pasalnya, semua masih dalam tahap persiapan. 

"Saya belum bisa memberikan informasi secara detil. Pastinya akan ada banyak kejutan di Konser "It’s Me". Bukan hanya dari penampilan saya, tapi secara keseluruhan konser ini akan penuh dengan kejutan,” tutup BCL.

 

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement