Ahad 06 Nov 2016 18:47 WIB

'Tak Ada Diskriminasi Film Bioskop dan Nonbioskop di FFI 2016'

Rep: Desy Susilawati/ Red: Andi Nur Aminah
Konferensi Pers Panitia Pelaksana FFI 2016 di Taman Ismail Marzuki Ahad (6/11)
Foto: Desy Susilawati/Republika
Konferensi Pers Panitia Pelaksana FFI 2016 di Taman Ismail Marzuki Ahad (6/11)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- REPUBLIKA.CO.ID, Reza Rahardian sebagai penanggung jawab acara Festival Film Indonesia (FFI) 2016 memastikan tidak ada diskriminasi antara film bioskop dan nonbioskop. Hal ini dilakukan karena belajar dari kesalahan tahun lalu dimana nominasi nonbioskop disebutkan di belakang dan tidak dimasukkan dalam siaran televisi.

"Televisi punya standardisasi yang disebut bagaimana me-maintain penonton. Waktu tim menyusun rundown dengan grafik yang semakin ke atas menuju kategori puncak, nah ini yang sulit. Mereka bilang kami tidak bisa seperti ini. Akhirnya ada perubahan rundown. Tahun ini seluruh pemenang baik kategori nonbioskop tayang di stasiun TV. Tidak ada satu kategoripun yang tidak tayang. Semua lengkap tayang," ujarnya dalam konferensi pers di Jakarta, Ahad (6/11).

Menurutnya, televisi hanya menerima editing yang diberikan panitia FFI. Mereka akan menyiarkan materi yang diterima. "Soal jeda iklan mereka yang atur. Ini karena acara live delay. Tapi dari FFI-nya akan jalan terus," jelas Reza. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement