Jumat 04 Nov 2016 15:06 WIB

Sejumlah Artis Ikut Aksi Damai 4 November

Massa melaksanakan sholat jumat jelang pelaksanaan aksi 4 November di Jakarta, Jumat (4/11). (Republika/Yasin Habibi)
Foto: Republika/ Yasin Habibi
Massa melaksanakan sholat jumat jelang pelaksanaan aksi 4 November di Jakarta, Jumat (4/11). (Republika/Yasin Habibi)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pemusik Ahmad Dani yang juga calon bupati Bekasi dan sejumlah artis tampak mengikuti demonstrasi bertajuk 'Aksi Damai Bela Islam Tegakkan Keadilan Melalui Supremasi Hukum' di Jakarta pada Jumat. Dani tampak dikerumuni massa yang ingin berfoto bersama dan menanyakan pendapatnya soal keikutsertaannya dalam unjuk rasa yang dikoordinasikan oleh Gerakan Nasional Pengawal Fatwa Majelis Ulama Indonesia (GNPFMUI).

Penyanyi Neno Warisman yang aktif dalam dunia dakwah juga tampak berada di panggung di atas mobil di bundaran air mancur Gedung Indosat. Neno menyerukan aksi damai tersebut menuntut proses hukum terhadap pejawat Gubernur DKI Jakarta yang juga calon gubernur DKI Jakarta periode 2017-2022, Basuki Tjahaja Purnama, atas dugaan penistaan agama.

Pembawa acara yang juga bergiat dalam dunia dakwah, David Chalik, pun terlihat di antara kerumunan massa pengunjuk rasa di depan Istana Merdeka. Suasana unjuk rasa hingga berita ini dilaporkan berjalan dengan aman, lancar, dan tertib.

Kerumunan massa tidak hanya terdiri atas kalangan ulama dan pria dewasa dan remaja, tetapi juga kalangan perempuan, dari ibu-ibu, remaja putri, bahkan anak-anak. Banyak juga keluarga yang mengikuti aksi unjuk rasa tersebut.

Para pengunjuk rasa, terutama dari kalangan ibu-ibu juga menyediakan aneka makanan dan minuman gratis bagi massa. Terdapat pula relawan yang membawa kantong plastik besar untuk tempat sampah.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement