REPUBLIKA.CO.ID, Sedang mencari makanan alami yang mampu mendetoksifikasi dan membersihkan sistem organ tubuh? Membersihkan tubuh adalah cara yang baik untuk mencegah penyakit seperti kanker dan jantung. Berikut ini adalah cara melakukan detoks dengan mengonsumsi makanan alami.
Kunyit
Kunyit mengandung antioksidan dan memiliki pengaruh anti peradangan pada tubuh. Hal itu memberi peran penting dalam melawan perusakan sel. Jadi, satu sendok makan kunyit dalam sehari cukup untuk memperbaiki kondisi dalam tubuh.
Lemon
Lemon sering digunakan untuk pengobatan demam. Namun, kemampuannya untuk memperbaiki kesehatan pencernaan sering terlewatkan. Lemon bisa membantu memperlancar proses pencernaan. Bahkan, kulit lemon pun kaya dengan antioksidan yang bisa membantu detoksifikasi.
Ketumbar
Biji ketumbar mampu memperlancar proses pencernaan dan menjaga kadar kolesterol. Tak hanya itu, daun ketumbar juga bisa membersihkan logam-logam dari dalam tubuh seperti timah dan merkuri.