Jumat 14 Oct 2016 17:03 WIB

Imam Besar Masjid New York Dukung Gelaran IIF di Jakarta

Imam besar Islamic Centre New York, Amerika Serikat, Shamsi Ali (kiri) bersama Chairman of IIF, Magda Safrina.
Foto: IIF
Imam besar Islamic Centre New York, Amerika Serikat, Shamsi Ali (kiri) bersama Chairman of IIF, Magda Safrina.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA --  Imam besar Islamic Centre New York, Amerika Serikat, Shamsi Ali menyatakan komitmennya untuk berpartisipasi dalam gelaran Islamic International Fair (IIF). Hal tersebut diungkapkannya dalam pertemuan dengan Chairman of IIF, Magda Safrina, di Jakarta belum lama ini.

Shamsi melihat IIF sebagai inisiatif yang sangat bagus untuk lebih memperkenalkan Islam Indonesia ke kancah dunia. Karena itu, pendiri Nusantara Foundation tersebut bersedia untuk menjadi salah satu penasihat di IIF.

Shamsi juga menyatakan komitmennya untuk membuka jalan bagi terjalinnya hubungan kemitraan antara institusi pendidikan Islam di Amerika Serikat dengan institusi pendidikan Islam di Indonesia. Selain itu, ustaz kelahiran Bulukumba Sulawesi Selatan tersebut akan menjadi pembicara dalam diskusi dengan tema 'Islam in America in the Midst of Islamphobia'. Tema tersebut merupakan satu dari rangkaian diskusi yang akan dilaksanakan di event IIF 2016.

Chairman of IIF, Magda Safrina menyambut gembira atas dukungan Shamsi Ali. Menurutnya keberadaan Shamsi Ali dalam event IIF akan semakin menegaskan visi IIF untuk hadir sebagai pagelaran pameran bernafaskan Islam dengan skala dunia. “Ini kesempatan kita untuk menyampaikan kepada dunia bagaimana wajah Islam yang damai dan indah,” ujar Magda.

IIF 2016 akan dilaksanakan pada 20-23 Oktober di JiExpo Kemayoran, Jakarta. Selain rangkaian diskusi, IIF juga akan diramaikan dengan berbagai kegiatan antara lain Cultural Expo and Performance, Halal Food Exhibition, Islamic Fashion Show, Book and Education Program, serta Umrah and Hajj Travel Expo.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement