Kamis 22 Sep 2016 12:42 WIB

Memilih dan Merawat Koper? Ini Tipsnya

Rep: Sri Handayani/ Red: Indira Rezkisari
Koper merek Lojel kini memiliki toko di Lotte Shopping Avenue, Jakarta.
Foto: Republika/Sri Handayani
Koper merek Lojel kini memiliki toko di Lotte Shopping Avenue, Jakarta.

REPUBLIKA.CO.ID, Koper menjadi salah satu barang yang kini dicari, sejalan dengan meningkatnya jumlah traveler di Indonesia. Di tengah lesunya bisnis retail, penjualan koper tak mengalami goncangan berarti.

Menurut Business and Development Manager Lojel Indonesia, Priya Tahir, lesunya kinerja bisnis retail memang mempengaruhi tren perjalanan para traveler, namun hal ini tidak menurunkan angka penjualan koper. Orang tetap melakukan perjalanan, namun mengganti tujuan mereka dari luar negeri ke dalam negeri.

"Selain itu, sekarang kopor juga makin modis. Jadi lebih menarik. Ada macem-macem, berwarna-warni," kata Priya kepada wartawan, Rabu (21/9).

Memilih koper yang baik bisa menjadi investasi awal bagi para traveler. Berikut tips memilih koper dari General Manager Lojel Indonesia, Dimax Pradi.   

Pertama, koper hendaknya ringan. Hampir semua traveler menginginkan koper yang ringan. Bagi para single traveler, Ini akan memudahkan mereka pergi ke mana-mana. Koper bisa diangkat sendiri, ditarik sambil berlari saat tertinggal bus, dan sebagainya. Bagi keluarga, koper yang ringan juga memudahkan. Semua barang bisa dimasukkan tanpa takut biaya bagasi membengkak.

Hal lain yang wajib dicari dari produk koper adalah keawetan (durability). Inilah yang menjadikan belanja koper sebagai investasi awal sebelum traveling. Membeli koper yang awet sama dengan menahan kocek untuk mengeluarkan biaya ekstra karena koper yang rusak.

Ketiga, modis. Koper telah menjadi bagian mode tersendiri. Jika berwisata keluar negeri, apalagi bagi solo traveler, koper akan dibawa ke mana-mana. Keserasian koper dengan pakaian atau aksesoris yang dipakai dapat menambah pesona.

Keempat, keamanan. Koper tak hanya berfungsi sebagai wadah barang-barang. Lebih dari itu, koper juga menjaga keamanan barang-barang Anda. Memastikan kekuatan dan keamanan koper akan sangat menentukan keselamatan barang-barang Anda.

Setelah membeli, bagaimana menjaganya?

1. Bersihkan stiker

Usai perjalanan, koper akan penuh dengan tempelan stiker atau keterangan lain dari bandara. Lepas stiker dan bersihkan sisa-sisa lem sebelum mengeras. Gunakan air dan sedikit sabun cair.

 

2. Taruh dry gel

Jangan buang dry gel yang biasa disertakan di sepatu, tas, maupun produk-produk lainnya. Sebelum menyimpan koper di lemari, ada baiknya masukkan beberapa bungkus dry gel. Ini akan membantu agar koper tidak cepat berjamur.

 

4. Bersihkan total

Keawetan koper akan sangat berpengaruh dari perawatan. Bersihkan koper sebelum disimpan. Gunakan vacuum cleaner kecil untuk memastikan koper bersih sempurna.

3. Pasang cover

Dry gel saja tak cukup. Untuk melindungi bagian luar tas tersebut, gunakan cover yang biasanya tersedia sepaket dengan koper.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement