Jumat 24 Jun 2016 08:54 WIB

Falcon Pictures Filmkan Seri Terbaru 'Surat Kecil Untuk Tuhan'

Penulis novel Agnes Davonar (kiri), produser Falcon Pictures Frederica (tengah) dan sutradara Fajar Bustomi (kanan) dalam peluncuran novel Surat Kecil Untuk Tuhan
Foto: Republika/Hazliansyah
Penulis novel Agnes Davonar (kiri), produser Falcon Pictures Frederica (tengah) dan sutradara Fajar Bustomi (kanan) dalam peluncuran novel Surat Kecil Untuk Tuhan

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Rumah produksi Falcon Pictures tengah mempersiapkan satu film baru. Setelah sukses dengan "Comic 8", "My Stupid Boss" dan "Sabtu Bersama Bapak" yang akan tayang pada libur lebaran mendatang, Falcon mempersiapkan satu film drama berjudul "Surat Kecil Untuk Tuhan".

Film ini diangkat dari novel berjudul sama karangan Agnes Davonar.

Produser Falcon Pictures, Frederica mengatakan, seri terbaru dari novel "Surat Kecil Untuk Tuhan" memiliki cerita yang sangat inspiratif sehingga menarik untuk difilmkan.

"Saya berharap selain novel, film Surat Kecil Untuk Tuhan bisa menuai sukses dan akan banyak memberikan inspirasi pada penontonnya. Film ini juga akan menjadi film keluarga nantinya," ujar Frederica saat peluncuran novel "Surat Kecil Untuk Tuhan", Kamis (23/6) sore di kantor Falcon, Duren Tiga, Jakarta.

Terkait judul Frederica mengatakan akan tetap menggunakan judul yang sama. Ia tidak khawatir jika pembaca novel ataupun penonton film akan bingung nantinya. Mengingat novel dan judul dengan judul sama pernah dirilis sebelumnya.

"Menurut saya judul Surat Kecil Untuk Tuhan terlalu indah untuk diganti. Saya ingin brand (Surat Kecil Untuk Tuhan) adalah yang menghadirkan kisah-kisah inspiratif," ujar Frederica.

Terkait rencana penggarapan film, dikatakan Frederica masih dalam tahap pra produksi. Saat ini pihaknya masih fokus dalam pembuatan skenario. Nantinya film ini akan disutradarai Fajar Bustomi.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement