Kamis 02 Jun 2016 18:16 WIB

Martina Berto Siapkan Label Produk Berbahasa Arab

Rep: Fuji Pratiwi/ Red: Andi Nur Aminah
Gedung perkantoran PT Martino Berto (ilustrasi)
Foto: martinaberto
Gedung perkantoran PT Martino Berto (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA --  Demi membidik pasr Timur Tengah, PT Martina Berto Tbk tengah menyiapkan label produk yang berbasa Arab. Hal itu dilakukan tentu saja untuk lebih memudahkan pemasaran produk.

Untuk masuk ke pasar Timur Tengah, Direktur Pemasaran PT Martina Berto Tbk Samuel Edward Pranata membenarkan jika Martina Berto memang harus mengikut regulasi di sana.

"Kuartal dua 2016 harusnya bisa jalan. Sudah ada agen, tim pemasaran bahkan mereka sudah membayar uang muka. Produk dan pengemasan juga sudah disiapkan dengan label produk dalam Bahasa Arab," kata Samuel, Kamis (2/6).

Selain Asia Tenggara dan Timur Tengah, ada pasar lain seperti Aljazair dan Turki juga menunjukkan minat. Saat ini Martina Berto masih melakukan negosiasi keagenan dengan kedua pihak. Samuel mengatakan jika berhasil mendapat pasar di sana, Samuel yakin perseroan bisa juga masuk ke pasar Afrika dan Eropa yang punya populasi Muslim.

Untuk pasar ekspor, Samuel menuturkan Martina Berto tidak hanya fokus pada produk perawatan rambut Sariayu Hijab Hair Care Seriess saja. Namun juga produk lain seperti produk spa dan kosmetik di bawah merek PAC untuk kelas menengah atas. Beberapa negara lain juga masih mencari produk spa Indonesia dan itu juga coba dipenuhi oleh perusahaan tersebut.  Menurutnya, kontribusi ekspor bagi bisnis perusahaan, memang masih kecil, di bawah lima persen. Namun dia menegaskan dalam tiga sampai lima tahun ke depan, perusahaan menuju pangsa ekspor lima persen.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement