REPUBLIKA.CO.ID, Kapal terbang terpanjang di dunia Airlander 10 akan segera melakukan penerbangan perdana pada musim semi ini. Perusahaan Inggris Hybrid Air Vehicles menyatakan, kapal terbang yang membentang sepanjang lebih dari enam bus double decker itu telah siap untuk terbang.
Hybrid Air Vehicles seperti dilansir dari AAP, Selasa (22/3), berharap Airlander 10 bisa menggaet perhatian konsumen. Kapal terbang yang bergerak lamban dan terbang dengan balon helium itu bisa digunakan untuk membawa kargo dalam keperluan pengiriman bantuan, pengawasan, dan wisata. Airlander 10 bisa menampung 48 penumpang.
Kapal terbang itu bisa lepas landas dan mendarat secara vertikal. Artinya, Airlander 10 tak memerlukan landasan pacu. Airlander 10 bisa beroperasi di lapangan terbuka, gurun, es, atau perairan.
Kapal terbang memiliki sejarah panjang sejak abad ke-19. Kapal terbang mengalami kompetisi berat dengan munculnya pesawat pada abad ke-20. Kapal terbang pun memiliki sejumlah catatan buruk kecelakaan seperti musibah di Hindenburg pada 1937.
Airlander 10 akan melakukan sejumlah uji coba darat sebelum terbang perdana dalam beberapa bulan ke depan. Hybrid Air Vehicles berharap bisa membangun sekitar 12 unit kapal terbang dalam setahun pada 2018.