Kamis 17 Mar 2016 14:47 WIB

Urusan Makan Jadi Penggunaan Kartu Kredit Terbanyak

Rep: Dyah Ratna Meta/ Red: Indira Rezkisari
Kartu kredit
Foto: ist
Kartu kredit

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Bank Standard Chartered meluncurkan kartu kredit Standard Chartered Visa Platinum. Kartu kredit ini menyasar kaum profesional muda dengan memberikan manfaat eksklusif melalui skema 'Rewarding Your Lifestyle' dengan memberikan keuntungan lebih untuk memenuhi gaya hidup saat belanja, makan, dan nonton bioskop.

"Komitmen kami sejak mulai beroperasi di Indonesia tak berubah. Memberikan beragam layanan dan produk sesuai kebutuhan nasabah," kata CEO Standard Chartered Bank Indonesia Shee Tse Koon, Kamis (17/3).

Country Head Retail Banking  Standard Chartered Bank Indonesia Lanny Hendra mengatakan, melalui riset internal yang dilakukan tahun lalu, menunjukkan peningkatan jumlah volume transaksi kartu kredit sebesar 8 persen untuk transaksi di kategori mode, 10 persen di kategori makan, dan 7 persen di kategori perlengkapan rumah tangga.

Head of Credit Card Product Standard Chartered Bank Indonesia Peter Widjaja mengatakan, terjadi kenaikan penggunaan kartu kredit Visa Platinum sebanyak 30 persen untuk dining atau makan di restoran.

"Bisa disebut kalau penggunaan kartu kredit terbanyak itu untuk makan di restoran. Ini terjadi seiring perkembangan ekonomi dan kenaikan daya beli," kata Peter.

Masyarakat senang makan di restoran dengan memakai kartu kredit karena restoran sering memberikan diskon jika mereka makan pakai kartu kredit. "Ada manfaat yang ditawarkan."

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement