Ahad 21 Feb 2016 16:37 WIB

Whulandary tak Segan Tegur Orang yang Boros Kantong Plastik

Rep: C27/ Red: Indira Rezkisari
Whulandary Herman
Foto: ist/dsp
Whulandary Herman

REPUBLIKA.CO.ID, Puteri Indonesia 2013 Whulandary Herman lebih memilih kembali menggunakan cara tradisional ketika pergi berbelanja. Dengan membawa tas kain mengingatkannya pada masa kecil melihat ibunya berbelanja dengan membawa keranjang.

Whulan mencoba bernostalgia dengan masa kanak-kanaknya di Padang. Saat itu dia sering mengikuti ibunya berbelanja di pasar dengan membawa keranjang sebagai wadah bahan-bahan yang sudah dibeli.

"Terbiasa bawa tas dan keranjang, dan pas lihat plastik itu menyedihkan. Padahal dari kecil sudah dibiasain bawa kantong sendiri," ujar wanita berusia 26 tahun ini.

Menurut Whulan, kebiasaan tidak menggunakan katong plastik sebenarnya mudah saja dilakukan, asalkan ada niat dari diri sendiri. Semua bergantung pada komitmen diri untuk berperilaku lebih baik bagi bumi.

"Aku bahkan nggak segan bilang misal di supermarket ada yang pakai banyak plastik, kenapa dia nggak bawa tas saja kan, ini harus saling mengingatkan," kata finalis 16 besar Miss Universe.

Dia bahkan pernah mengajak warga lokal Lombok untuk bersama-sama membersihkan pantai di sana ketika Whulan sedang shooting. Menurutnya, tidak usah terlalu banyak berbicara untuk melestarikan alam, tapi harus langsung lakukan.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement