Rabu 17 Feb 2016 18:44 WIB

Suami tak Larang Arumi Bachsin di Dunia Hiburan

Bupati Trenggalek Emil Dardak dan istrinya Arumi Bachsin
Foto: Antara
Bupati Trenggalek Emil Dardak dan istrinya Arumi Bachsin

REPUBLIKA.CO.ID, TRENGGALEK -- Bupati Trenggalek terpilih Emil Dardak mengaku tidak melarang istrinya Arumi Bachsin untuk terjun ke dunia hiburan yang digelutinya sejak kecil.  Asalkan, kata dia, Arumi bisa menjaga posisinya sebagai publik figur.

"Kalau larangan ya tidak perlu," kata Emil usai dilantik sebagai Bupati Trenggalek di Gedung Negara Grahadi di Surabaya, Rabu (17/2). "Arumi seorang publik figur dan pasti sudah mengerti bagaimana posisinya sekarang."

Emil Elestianto Dardak, dipastikan memenangi Pilkada Trenggalek 2015 berdasarkan hasil rekapitulasi resmi KPU setempat. Anak mantan wakil menteri pekerjaan umum Hermanto Dardak tersebut meraih dukungan 76,28 persen suara.

Usai kepastian Emil menjadi bupati, Arumi Bachsin mengaku akan memprioritaskan perannya sebagai istri ketimbang menggeluti dunia artis yang membesarkan namanya.

"Terus terang, suami membebaskan dan mempersilakan saya memilih, tapi pilihan saya mendampinginya di Trenggalek," ujarnya ketika ditemui setelah mendampingi suaminya, Emil Dardak, dilantik sebagai Bupati Trenggalek. (Baca: Jadi Istri Bupati, Arumi Bachsin Sampingkan Karier Artis)

Saat ini, kata dia, ada tiga hak yang menjadi prioritasnya, yaitu keluarga, istri yang harus setia mendampingi suami bertugas, dan mengembangkan karir pribadinya.

"Sudah jelas karir saya sendiri menjadi prioritas ketiga. Itu artinya anak dan suami menjadi bagian terpenting dalam hidup saya sekarang," ucapnya.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement