REPUBLIKA.CO.ID, Makanan yang Anda konsumsi sebelum melakukan penerbangan akan memiliki dampak besar ketika berada di dalam pesawat bahkan hingga mendarat. Untuk menghindari segala ketidak nyamanan dalam perjalanan di udara, sebaiknya menghindari beberapa jenis makanan atau minuman sebelum terbang. Di kutip dari Smartertravel, berikut ini daftarnya.
Makanan cepat saji
Gerai makanan yang menawarkan makanan cepat saji akan sangat mudah ditemukan di bandara. Tapi Anda harus menghindarinya jika tidak ingin bermasalah dalam penerbangan. Perlu diketahui, pencernaan akan lebih sulit dilakukan tubuh pada ketinggian 35 ribu kaki.
Jika Anda memaksakan, jangan heran jika mulas dan sakit perut akan menyerang. Para ilmuwan juga telah menemukan bahwa makan lemak jenuh dapat menyempitkan aliran darah, yang dapat meningkatkan risiko Anda untuk mengalami deep vein thrombosis (DVT).
Alkohol
Minuman satu ini memang harus dihindari dalam setiap kesempatan waktu, terlebih lagi saat akan menaiki pesawat. Dalam pesawat, udara yang ada tidak memiliki kelemban yang cukup, sehingga memungkinkan menimbulkan dehidrasi. Anda hanya akan dibuat sengsara di dalam pesawat karena alkohol memiliki efek yang lebih besar ketika tubuh berada dalam posisi ketinggian yang lebih tinggi.