REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Vokalis grup band NIDJI, Giring ternyata mempunyai masa-masa buruk ketia ia kecil. Mempunyai nama asli Giring Ganesha yang cukup unik, membuatnya kerap menerima bullying dalam bentuk verbal dari teman-temannya.
“Giring... Giring, banyak banget yang manggil gue pas keluar rumah. Cuma mereka merasa aneh gitu sama nama gue. Sampai ada yang nyebut giring bola giring bola,” kata Giring dalam talkshow kampanye “Rayakan Namamu” oleh Coca Cola dan komunitas anti-bullying Sudah Dong, Rabu (13/1).
Giring mengungkapkan, ketika banyak teman-temannya yang mengejek namanya itu, ia sempat merasa kesal kenapa orang tuanya memberikan nama seperti itu. Protes pun dilakukan Giring kepada ayahnya karena kekesalannya medapatkan bullying seperti itu.
“Gue tanyalah bapak gue kenapa namnya Giring. Ternyata dikasih tau nama gue itu bagus banget. Waktu itu bapak gue bilang, nama kamu tuh diambil dari Ki Ageng Giring,” tutur Giring mengingat masa lalunya.
Ternyata ia baru tahu, nama uniknya itu mempunyai arti luar biasa karena Ki Ageng Giring salah satu yang membawa Islam ke Indonesia. Ganesha pun juga memiliki arti tersendiri, yaitu mempunyai kelebihan kecerdasan.
Sejak saat itu, meski ia tahu rambutnya keriting juga menjadi alasan banyak teman yang mem-bully-nya, Giring mulai percaya diri. Ia paham, dalam nama yang diberikan oleh kedua orang tuanya, hal itu merupakan titipan doa.