Jumat 04 Dec 2015 00:35 WIB

Di-bully karena Berbikini, Ini Pembelaan Chelsea Olivia

Rep: C19/ Red: Winda Destiana Putri
chelsea olivia
Foto: amin madani
chelsea olivia

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Aktris Chelsea Olivia sempat mendapatkan komentar miring publik tentang foto berbikini dirinya yang diunggah ke media sosial, baru-baru ini.

Terkait, itu, istri Glenn Alinskie tersebut meminta publik lebih berpikiran terbuka. Namun, ia juga mengaku tak terlalu ambil pusing dengan hal tersebut.

"Sekarang kalau komentar misalnya khawatir foto itu bakal dilihat sama anak kecil, lho, kenapa anak di bawah umur sudah diberi keleluasaan gadget, media sosial sama orangtuanya. Ortunya dong yang harusnya disalahkan, anak kecil belum waktunya," jelas Chelsea kepada wartawan di Jakarta.

Menurut wanita berusia 23 tahun itu, adalah wajar ketika ia mengenakan pakaian bikini saat akan berenang. Jangan hanya karena latar belakang publik figur, kata dia, masyarakat gemar mencari celah dan selalu melihat sisi negatif dari sesuatu.

Ia juga menyesalkan jika komentar miring yang menyerangnya sudah mengarah pada rasis dan berbau agama.

"Yang aku sangat sayangkan apalagi kalau sudah rasis, bawa-bawa agama. Menurutku semua agama baik, nggak ada yang salah. Kalau memang mau jelekin aku ya aku saja, jangan agama aku," keluh istri Glenn Alinskie itu.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement