REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Seiring perkembangan gaya hidup, masyarakat Indonesia cukup optimistis terhadap pertumbuhan ekonomi.
Lebih dari 50 persen dari mereka sangat memprioritaskan menabung dan jumlah ini adalah yang tertinggi di Asia Pasifik.
Presiden Direktur PT Visa Worldwide Indonesia, Ellyana Fuad mengatakan untuk mengakomodir pertumbuhan kelas menengah, Visa bekerjasama dengan Maybank Indonesia untuk memenuhi kebutuhan segmen affluent tersebut. Segmen affluent, kata dia, biasanya mengiinginkan pengalaman lebih dan nilai tambah.
Melalui Maybank Kartu Kredit Visa Infinite yang baru diluncurkan hari ini, Selasa (17/11), diharapkan bisa mengantisipasi pertumbuhan kelas menengah atas di Indonesia yang terus meningkat.
"Dibanding negara di sekitarnya, masyarakat affluent Indonesia sangat menyadari pentingnya keseimbangan antara pekerjaan dan kehidupan pribadi mereka," kata Ellyana di Jakarta.
Ellyana melanjutkan, masyarakat Indonesia juga memprioritaskan keluarga dan sangat menjunjung tinggi nilai-nilai kekeluargaan dalam kehidupan sehari-hari. Masyarakat sangat mengutamakan kualitas pendidikan anak-anaknya serta sangat mengiinginkan anak-anak selalu dekat dengan keluarganya.
Keunggulan Maybank Kartu Kredit Visa Infinite antara lain, tarvel, shopping, dining dan juga golf. Berdasarkan riset Boston Consulting Group, nasabah kelas menengah dan affluent diproyeksikan akan bertumbuh sekitar 8-9 juta orang per tahun. Dan pada 2020 diprediksi bakal mencapai 141 juta orang atau 53 persen dari jumlah penduduk Indonesia.