Rabu 28 Oct 2015 09:00 WIB

Anne Avantie Rancang Busana Wakili Pluralisme Semarang

Rep: C32/ Red: Indira Rezkisari
Anne Avantie
Foto: dok Republika
Anne Avantie

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Designer kebaya ternama Anne Avantie turut memeriahkan pagelaran mode Jakarta Fashion Week. Dalam pagelaran tersebut, Ane menunjukan koleksinya dengan tajuk 'Gambang Semarang'.

"Gambang Semarang ini merupakan apresiasi saya kepada pluralisme budaya, etnis, dan agama di Semarang," kata Anne sebelum ia menunjukan koleksinya di Jakarta Fashion Week, Selasa malam (27/10).

Anne menuangkan inspirasinya dari empat etnis yang mewakili pluralisme tersebut. Dalam koleksi baju-bajunya sangat menggambarkan etnis Arab, Jawa,  Tionghoa, dan Belanda.

Desainer asli Semarang itu sangat mempunyai misi yang kental tercipta di Semarang. "Saya bukan promosi, di panggung ini saya ingin berbagi inspirasi, cinta, perdamaian, dan persodaraan," ungkap Anne.

Dalam pameran koleksinya, sekitar 47 busana 'Gambang Semarang' akan menghiasi panggung Jakarta Fashion Week 2015. Anne berusaha menampilkan Semarang tempo dulu dalam karya-karya "Kuno Dalam Kini'.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement