Jumat 15 May 2015 14:06 WIB
Didi Petet meninggal dunia

Didi Petet Berencana Garap Drama Musikal

Jenazah almarhum.Didi Widiatmoko (Didi Petet) sebelum disalatkan di masjid Baitul Karim dekat kediamannya di Sasak Panjang Ciputat, Tangerang Selatan, Jum'at (15/5).  (foto : MgROL_37)
Jenazah almarhum.Didi Widiatmoko (Didi Petet) sebelum disalatkan di masjid Baitul Karim dekat kediamannya di Sasak Panjang Ciputat, Tangerang Selatan, Jum'at (15/5). (foto : MgROL_37)

REPUBLIKA.CO.ID, TANGERANG -- Bupati Purwakarta, Dedi Mulyadi dan almarhum Didi Widiatmoko alias Didi Petet sempat berencana menggarap drama musikal bersama pada Agustus 2015. Drama musikal itu disebut Dedi yakni 'Siliwangi Gugat'.

"Beberapa bulan lalu, saya sudah bertemu dengan almarhum Didi Petet, berdiskusi rencana pembuatan drama musikal. Rencana itu sudah disepakati dan akan digarap," kata Bupati Dedi, di Purwakarta Provinsi Jawa Barat, Jumat (15/5).

Sesuai dengan diskusi beberapa bulan lalu, menurutnya, disepakati drama musikal tersebut akan digarap mulai Agustus 2015, dengan target tayangnya sekitar Januari 2016. Pada Jumat pagi, Didi Petet meninggal dunia karena sakit. Rencana penggarapan drama musikal 'Siliwangi Gugat' itu pun dipastikan tidak akan mendapat 'sentuhan' aktor kawakan Didi Petet.

Dedi menilai, sosok Didi Petet bukan hanya sebagai aktor senior, tetapi juga sebagai budayawan yang andal dan patut dibanggakan. Menurutnya, Didi Petet berperan luar biasa dalam mengembangkan seni dan budaya, sehingga cukup banyak kalangan yang kehilangan atas meninggalnya Didi Petet.

"Perannya dalam pengembangan seni dan budaya memang sangat luar biasa. Almarhum juga telah berperan besar dalam mengembangkan budaya Sunda," katanya lagi.

Dia menuturkan, berkaitan rencana menggarap drama musikal 'Siliwangi Gugat', Didi Petet tidak hanya menjadi aktor, tapi juga diminta menjadi sutradara sekaligus memilih pemainnya. "Tetapi sayang, Didi Petet tidak akan bergabung menggarap drama musikal itu, karena telah berpulang. Tinggal dicari yang lain. Kalau Sujiwo Tejo sudah oke," kata dia pula.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement