Kamis 07 May 2015 17:00 WIB

Mom, Ini Siasat Agar Anak Suka Makan Sayuran

Rep: C27/ Red: Winda Destiana Putri
Sayuran
Foto: Huffingtonpost
Sayuran

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Jika putra atau putri Anda tidak tertarik pada bayam atau sayuran lainnya, tenang saja, Anda tidak sendirian.

Terus mencoba dan lagi-lagi gagal untuk membuat anak-anak makan sayuran adalah pertempuran yang tidak pernah berakhir untuk kebanyakan orang tua.

"Dari semua kelompok makanan, sayuran tampaknya menjadi makanan yang paling sulit diterima baik oleh anak-anak," kata Natalia Stasenko, seorang ahli diet terdaftar dan ahli gizi pediatrik yang dilansir dari Huffingtonpost, Kamis (7/5).

Padahal sayuran penuh dengan vitamin, serat, dan antioksidan yang sangat diperlukan oleh tumbuh kembang anak. Jadi apa yang bisa diperbuat orang tua agar anak mereka mau mengonsumsi sayuran? Berikut ini lima ide yang bisa diterapkan orang tua agar anak mau memakan sayuran.

Menyelipkan Sayuran ke Makanan

Meskipun beberapa ahli gizi dan orangtua tidak menyukai gagasan "menyelinap" sayuran ke makanan anak-anak, namun ini dapat menjadi cara yang bagus untuk menambahkan tekstur dan rasa untuk makanan.

Membuat Smoothie

Campurkan sayuran dengan beberapa buah-buhan kesukaan anak dalam satu smoothie dengan takaran gula yang pas, bila perlu hindarkan gula karena buah sudah memiliki gula alami di dalamnya.

Eksperimen

Stasenko memperingatkan terhadap orang tua yang menggunakan metode "menipu" anak-anak dengan mencampur sayuran ke dalam makanan lain. Sebaliknya, ia menyarankan, coba tambahkan sayuran untuk hidangan yang anak-anak suka. "Jadilah di sisi ini orang tua jujur tentang segala sesuatu yang masuk ke dalam piring. Saya telah menemukan bahwa banyak anak benar-benar lebih suka sedikit butternut squash yang dihaluskan dalam saus keju pada pasta karena menambah rasa manis."

Sediakan Es Loli

Beberapa perusahaan makanan ringan yang sehat telah menempatkan produk mereka untuk membuat benar-benar menarik bagi anak-anak. Sophie Milrom, pendiri EatPops sayuran yang dikemas perusahaan menjadi es loli. Mereka menjelasakn gula yang didapat dari es loli terbuat dari gula alami buah-buahan.

Membuat makanan terlihat menyenangkan

Ingat berapa banyak anak yang menyukai seledri ketika disajikan dengan selai kacang dan kismis di atas? Jika anak-anak Anda tidak begitu suka sayuran, cobalah membuat sayuran terlihat menyenangkan atau pasangankan sayuran dengan dips lezat.

"Ini adalah ide yang baik untuk mencoba memasangkan makanan kurang disukai dengan makanan yang begitu disukai anak," Marlene Schwartz dari Rudd Pusat Kebijakan Pangan dan obesitas di Universitas Yale.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement